Nama Bebingah Sang Tansahayu Pemberian Sang Istri, Kaesang Pangarep Ungkap Artinya
Kabar bahagia datang dari keluarga Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang kembali menambah cucunya. Erina Gundono istri dari putra bungsu Jokowi, Kaesang Pangarep telah melahirkan anak pertamanya di RSU Bunda Jakarta pada Selasa (15/10/2024) pukul 07.02 WIB. 
11:57
15 Oktober 2024

Nama Bebingah Sang Tansahayu Pemberian Sang Istri, Kaesang Pangarep Ungkap Artinya

Putra bungsu Presiden RI, Joko Widodo, Kaesang Pangarep sedang berbahagia atas kelahiran anak pertamanya yang berjenis kelamin perempuan pada Selasa (15/10/2024) sekira pukul 07.02 WIB.

Adapun proses kelahiran anaknya tersebut dilakukan di RSU Bunda Jakarta, Menteng, Jakarta Pusat. Anak tersebut diberi nama Bebingah Sang Tansahayu.

"Bebingah itu yang membuat bahagia, sang Tansahayu itu dia lah yang selalu cantik dalam tutur kata, paras, semuanya," kata Kaesang dalam konferensi pers, Selasa (15/10/2024).

Adapun proses kelahiran anak Kaesang dan Erina Gundono ini dilakukan secara sesar yang hanya memakan waktu selama 1-1,5 jam. Bebingah lahir dengan selamat dengan berat 3,4 kilogram.

"(Nama dari) Bahasa jawa yang buat istri saya, nama semua dari istri saya," ucap Kaesang.

Sementara, tim dokter RSU Bunda, dr. Ivan Rizal Sini mengatakan jika Erina sudah langsung menyusui bayinya tersebut usai melahirkan.

"Dan ibu pada sesaat setelah melahirkan sudah bisa menyusui dengan asi eksklusif dan kami antisipasi dalam 1 atau 2 hari ini masa pemulihan yang tentu harapannya spt orang tua baru mas kaesang dan mbak erina akan beradaptasi," jelasnya.

 

Editor: Muhammad Zulfikar

Tag:  #nama #bebingah #sang #tansahayu #pemberian #sang #istri #kaesang #pangarep #ungkap #artinya

KOMENTAR