Jokowi ke Luar Negeri saat HUT ke-51 PDIP, Hasto: Kebetulan atau Tidak, Biar Istana yang Jawab
Sekjen DPP PDIP Hasto Kristiyanto di Sekolah Partai PDIP, Lenteng Agung, Jakarta, Rabu (10/1/2024). 
20:17
10 Januari 2024

Jokowi ke Luar Negeri saat HUT ke-51 PDIP, Hasto: Kebetulan atau Tidak, Biar Istana yang Jawab

- Presiden Joko Widodo (Jokowi) absen di acara HUT ke-51 PDIP yang dirayakan hari ini, Rabu (10/1/2024).

Jokowi bahkan diketahui tidak mengirim karangan bunga ataupun membuat video ucapan selamat.

Menanggapi hal itu, Sekjen DPP PDIP Hasto Kristiyanto membebaskan publik untuk menilainya.

"Ketika ada yang meninggalkan bagian dari suatu tanggung jawab, nanti (biarkan) rakyat yang akan menilai," kata Hasto di Sekolah Partai PDIP, Lenteng Agung, Jakarta.

Diketahui, alasan Jokowi absen dalam acara ini karena sedang melakukan kunjungan kerja luar negeri yakni ke Filipina.

Hasto pun meminta publik untuk meminta klarifikasi kepada pihak Istana, bukan kepada dirinya.

"Pak Presiden Jokowi sejak awal kan menyatakan ada tugas ke luar negeri, ya itu yang dihormati PDI Perjuangan. Apakah itu kebetulan atau tidak? Ya Istana yang menjawab," ujar politikus asal Yogyakarta itu.

Lebih lanjut, saat ditanya soal apakah Jokowi masih berstatus kader PDIP, Hasto tak menjawabnya secara detail.

Ia hanya memberikan jawaban bahwa sumber kekuatan PDIP bukan dari elite, tapi dari dukungan rakyat Indonesia.

"Bagi kami itu rakyat sumber kekuatan PDI Perjuangan."

"Kekuasaan itu bukan di elite, kemenangan itu bukan di elite, tetapi ditentukan oleh dukungan rakyat Indonesia," pungkas Hasto.

Ganjar: Tak Perlu Dipersoalkan

Ketidakhadiran Jokowi dalam HUT ke-51 PDIP tidak dipermasalahkan kader yang juga calon presiden (capres) nomor urut tiga dari PDIP, Ganjar Pranowo.

Apalagi Jokowi saat ini sedang di luar negeri.

"Oh enggak (perlu dipersoalkan), kalau tidak hadirnya kan beliau sedang kunjungan di luar negeri, enggak mungkin hadir dong. Maka diwakili oleh Pak Wapres. Saya kira bukan persoalan itu."

"Kecuali beliau (Jokowi) ada di Indonesia, enggak hadir (itu baru persoalan)" ujar Ganjar Pranowo.

Mantan Gubernur Jawa Tengah itu pun turut menyoroti soal netralitas Jokowi sebagai Presiden RI dalam Pilpres 2024 ini.

"Tetapi kalau persoalan netralitas, pasti semua akan berharap adanya netralitas (dari sosok Jokowi)" lanjut Ganjar Pranowo.

Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri berbincang dengan Calon Presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo dan Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani saat acara HUT ke-51 PDI Perjuangan di Sekolah Partai PDI Perjuangan, Jakarta, Rabu (10/1/2024). HUT ke-51 PDIP tersebut bertemakan Satyam Eva Jayate, Kebenaran Pasti Menang, TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri berbincang dengan Calon Presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo dan Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani saat acara HUT ke-51 PDI Perjuangan di Sekolah Partai PDI Perjuangan, Jakarta, Rabu (10/1/2024). HUT ke-51 PDIP tersebut bertemakan Satyam Eva Jayate, Kebenaran Pasti Menang, TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN (TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN)

Terlebih, Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri juga menyatakan kalau setiap pejabat negara harus bersikap netral.

"Apa yang disampaikan Bu Mega, peringatan buat kita semua untuk netral. Itu saja. Ketika semua netral, pasti akan menjadi harapan rakyat," kata Ganjar Pranowo.

Kendati demikian, dirinya tak menampik sangat menunggu kedatangan jokowi dalam acara itu.

Apalagi orang nomor satu di Indonesia itu, hingga kini belum mundur dari partai alias masih berstatus anggota.

"Ya iyalah (berharap Jokowi hadir), sampai hari ini sih saya tidak melihat beliau mundur dari partai tidak," jelas Ganjar.

Kendati demikian, Ganjar Pranowo menegaskan bahwa seorang kader seyogyanya pasti hadir saat partainya tengah berulang tahun.

"Kalau masih anggota biasanya kepengen dateng gitu," pungkas Ganjar Pranowo.

(Tribunnews.com/Galuh Widya Wardani/Chaerul Umam/Rizki Sandi Saputra/Fahmi Ramadhan)

Editor: Nuryanti

Tag:  #jokowi #luar #negeri #saat #pdip #hasto #kebetulan #atau #tidak #biar #istana #yang #jawab

KOMENTAR