



Menteri Kebudayaan Fadli Zon Apresiasi Indonesian Heritage Museum: Warisan Budaya Bernilai Tinggi di Kota Batu
Menteri Kebudayaan RI Fadli Zon, memberikan apresiasi tinggi terhadap keberadaan Indonesian Heritage Museum yang berada di kawasan Jatim Park 1, Kota Batu, Jawa Timur.
Fadli menilai museum tersebut sebagai bentuk nyata kecintaan terhadap warisan budaya Indonesia. Ia pun mengagumi keberagaman koleksi artefak yang tersimpan, mulai dari peninggalan pra sejarah, era kebudayaan Dong Son, hingga warisan budaya etnografi dari berbagai daerah di Nusantara.
"Ini bagian dari warisan budaya kita yang sangat penting. Museum ini mengoleksi benda-benda dari zaman pra sejarah, sejarah, hingga era kini. Ada pula representasi budaya Nusantara dari Sabang sampai Merauke," ujarnya saat mengunjungi museum tersebut, Minggu (20/4).
Dalam kunjungan itu, Fadli tampak didampingi oleh Founder Yayasan d’Topeng Kingdom Group, Reno Halsamer, serta Ketua Umum DPP Asosiasi Museum Indonesia (AMI), Putu Supadma. Mereka bersama-sama menelusuri 17 zona tematik yang menyajikan koleksi artefak dari berbagai periode dan wilayah.
Beberapa benda yang menarik perhatian Fadli adalah artefak perunggu dari kebudayaan Dong Son dan koleksi Wayang Potehi. Ia menyampaikan kekaguman terhadap kekayaan budaya yang berhasil dihimpun dalam satu museum.
Fadli juga menyoroti peran museum sebagai sarana literasi dan rekreasi edukatif. Ia menyebut, saat musim liburan, museum ini mampu menyedot hingga 13 ribu pengunjung.
“Saya berharap masyarakat lebih giat mengunjungi museum, karena museum sekarang sudah mulai interaktif dan memanfaatkan teknologi informasi serta AI,” katanya.
Di akhir kunjungan, Fadli menyerahkan cinderamata berupa buku Keris Lombok karya dirinya bersama Basuki Teguh Yuwono. Sementara itu, Reno Halsamer membalas dengan memberikan wayang golek sebagai bentuk penghormatan atas kunjungan tersebut. (*)
Tag: #menteri #kebudayaan #fadli #apresiasi #indonesian #heritage #museum #warisan #budaya #bernilai #tinggi #kota #batu