Bertambah, 17 Polisi Diperiksa Terkait Penemuan 7 Mayat di Kali Bekasi
Petugas BPBD Kota Bekasi mengevakuasi 7 mayat yang ditemukan di Kali Bekasi, Mingggu (22/9). (BPBD Kota Bekasi)
06:40
27 September 2024

Bertambah, 17 Polisi Diperiksa Terkait Penemuan 7 Mayat di Kali Bekasi

- Jumlah anggota Polri yang diperiksa dalam kasus penemuan 7 mayat di Kali Bekasi, Jawa Barat bertambah. Jika sebelumnya hanya 9, kini sudah mencapai 17 orang.   "Ada 17 anggota Polri yang dilakukan pengambilan keterangan oleh Bid propam Polda Metro Jaya," ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi kepada wartawan, Jumat (27/9).   17 anggota itu terdiri dari 10 anggota Polres Metro Bekasi Kota, 3 anggota Polsek Jati Asih, dan 4 anggota Polsek Rawalumbu. Selain aparat, jumlah warga sipil yang diperiksa bertambah menjadi 10 orang.  

  "Ini merupakan bentuk komitmen Bapak Kapolda Metro Jaya untuk membuat terang, transparan agar nanti hasilnya bisa dipertanggungjawabkan," jelas Ade.   Sebelumnya, sebanyak 7 mayat ditemukan mengapung di Kali Bekasi, Jatiasih, Bekasi, Jawa Barat. Mayat itu ditemukan pertama kali oleh warga dengan jarak yang tak berjauhan.   Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Bekasi Priadi Santoso mengatakan, penemuan tujuh mayat itu pertama kali dilaporkan warga yang tengah mencari kucing yang hilang di sekitar Kali Bekasi.   Saat itu, ia kemudian menemukan sebanyak lima mayat yang mengapung di Kali Bekasi dan dilaporkan ke saksi lainnya.    Setelah itu, pihak kepolisian beserta tim dari BPBD melakukan penyusuran dan ditemukan dua korban lain. Sehingga, total ada tujuh mayat di kali tersebut.     "Selanjutnya Anggota Polsek Jatiasih dipimpin Kapolsek Jatiasih mendatangi TKP dan benar mendapati tujuh orang mayat di kali Bekasi yang selanjutnya di evakuasi," ujar Priadi kepada wartawan, Minggu (22/9).    

Editor: Nurul Adriyana Salbiah

Tag:  #bertambah #polisi #diperiksa #terkait #penemuan #mayat #kali #bekasi

KOMENTAR