Ide Kata-kata Singkat Padat dan Menarik untuk Hari Kemerdekaan ke-79
Ilustrasi kemerdekaan RI.(Freepik)
19:23
7 Agustus 2024

Ide Kata-kata Singkat Padat dan Menarik untuk Hari Kemerdekaan ke-79

Menjelang perayaan HUT RI ke-79, sejumlah kegiatan akan dilaksanakan. Tak jarang beberapa orang juga akan memberi ucapan melalui pesan singkat, bahkan ditulis di beberapa spanduk.

Memberi selamat untuk kemerdekaan Indonesia adalah bentuk kebahagiaan bangsa yang sudah berhasil lepas dari penjajahan. Meskipun banyak selentingan, hingga 2024 ini pun, bangsa Indonesia masih merasakan penjajahan dengan bentuk lain.

Terlepas dari itu, ada sejumlah kata-kata menarik untuk meramaikan kemerdekaan Indonesia. Berikut beberapa ide kata-kata menarik hingga yang singkat untuk dijadikan opsi digunakan dalam kegiatan kemerdekaan Indonesia.

Ide Kata-kata Singkat

Baca Juga: Inilah Penulisan Ucapan HUT RI ke-79 yang Benar, Jangan Sampai Keliru!

- Dirgahayu Indonesia!

- Merdeka!

- Satu Nusa, Satu Bangsa, Satu Bahasa!

- Semangat 45!

- Bangga jadi Indonesia!

Baca Juga: Kreatif dan Unik! Kumpulan Ide Hiasan 17 Agustus dari Botol Aqua

Ide Kata-kata untuk Spanduk

- Dirgahayu ke-79 Republik Indonesia! Bersatu Kita Teguh, Bercerai Kita Runtuh

- Merdeka! Jayalah Indonesiaku!

- Indonesia Maju, Rakyat Sejahtera

- Jayalah Indonesia, Tanah Air Tercinta

Tak hanya kata-kata untuk di spanduk. Adapun ide kalimat di bawah ini untuk akun media sosial Anda:

- Bangga menjadi bagian dari bangsa Indonesia. Merdeka!

- Kemerdekaan Adalah Hak Segala Bangsa, Mari Kita Syukuri

- Indonesia, Negeri yang Kaya akan Budaya dan Keindahan. Selamat ulang tahun!

Adapun kata-kata yang cukup mendalam dalam perayaan HUT RI ke-79 yang bisa jadi opsi:

- 79 Tahun Indonesia Merdeka, Semangat Juang Kita tak Pernah Padam

- Mari Lanjutkan Perjuangan para Pahlawan dengan Karya Nyata

- Kemerdekaan Bukan hanya Milik Generasi Tua, tapi Juga Generasi Muda

Editor: Muhammad Ilham Baktora

Tag:  #kata #kata #singkat #padat #menarik #untuk #hari #kemerdekaan

KOMENTAR