Betrand Peto Putuskan Kuliah di Indonesia, padahal Dulu Punya Pilihan di 2 Negara Ini
Potret Betrand Peto. (Instagram)
19:30
23 Juli 2024

Betrand Peto Putuskan Kuliah di Indonesia, padahal Dulu Punya Pilihan di 2 Negara Ini

Meski kariernya kini sedang menanjak, Betrand Peto tetap menomorsatukan pendidikan. Selepas lulus SMA, pria yang akrab disapa Onyo mantap melanjutkan kuliah.

Belum lama ini, ia pun membeberkan bahwa akan melanjutkan kuliah di dalam negeri. Sayangnya anak angkat Ruben Onsu ini masih merahasiakan kampus mana yang ia pilih.

Namun ia membocorkan jurusan yang ia pilih untuk kuliah adalah Ilmu Komunikasi.

"Pendidikan bagus puji Tuhan nanti pasti karir untuk bernyanyi juga pasti akan bagus. Kuliah juga udah, udah ada (kampus) cuma nanti nanti aku spill pokoknya, aku ambil masih Komunikasi lah, di sini (Indonesia)," ujarnya, dikutip dari kanal YouTube Mantra Room, dikutip Selasa (23/7).

Baca Juga: Adu Biaya Kuliah Amel dan Ara Anak Ussy Sulistiawaty, Kakak Adik Kompak Masuk Kampus Top

Pernyataan Betrand Peto yang melanjutkan kuliah di kampus dalam negeri ini berbanding terbalik dengan yang disampaikan Ruben Onsu pada 2023 lalu.

Dalam salah satu tayangan YouTube The Onsu Family, Ruben Onsu mengatakan bahwa Betrand Peto yang kala itu sudah kelas 3 SMA mulai harus memikirkan jenjang pendidikan selanjutnya.

"Onyo kan kelas 3 nih sekarang, habis ini pembahasannya nanti mau diarahkan ke mana kuliahnya," kata Ruben Onsu.

Betrand Peto bersama keluarga. (Instagram)Betrand Peto bersama keluarga. (Instagram)

Ia pun menyebut sudah ada dua negara yang menjadi tujuan, yakni Singapura dan Jepang.

"Karena tadi pembahasan dari sekolahnya, ada dua sekolah terbaik, kampus pilihan dari sekolahnya. Ada di Singapura dan Jepang," imbuh Ruben Onsu.

Baca Juga: Bahas Perceraian Ruben Onsu di Acara TV, Nikita Mirzani Disemprot Ivan Gunawan

Namun Ruben Onsu kala itu mengaku tetap akan mengembalikan semua pilihan ke Betrand Peto.

Editor: Yasinta Rahmawati

Tag:  #betrand #peto #putuskan #kuliah #indonesia #padahal #dulu #punya #pilihan #negara

KOMENTAR