Diajak Thariq Halilintar Survei Rumah, Ekspresi Aaliyah Massaid Jadi Gunjingan
Thariq Halilintar beberapa waktu lalu mengajak Aaliyah Massaid survei rumah di kawasan Jakarta Timur. Ini merupakan bentuk kejutan yang diberikan putra Geni Faruk itu kepada sang calon istri.
Melansir dari unggahan akun TikTok @/waitingforyyou pada Sabtu (29/6/2024), tampak cuplikan momen ketika Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid tiba di rumah yang berada di kawasan perumahan elite.
Adik Atta Halilintar itu langsung membuka penutup mata Aaliyah Massaid. Pasalnya, ketika sedang dalam perjalanan, Thariq Halilintar sengaja menutup mata sang kekasih.
"Oke satu, dua, tiga buka. Ta-da," kata Thariq.
Baca Juga: Beda Reaksi Ameena Buka Hadiah Tas dari Aaliyah Massaid dan Sarah Menzel
"Huh apa lagi gebrakan surprise kamu ini Seng," sahut Aaliyah.
Aaliyah Massaid tampak antusias saat pertama kali melihat rumah tersebut. Ia pun blak-blakan mengaku menyukai rumah berlantai dua yang disurveinya bersama sang kekasih.
"Lucu sekali. Suka," timpal Aaliyah.
Thariq Halilintar memberikan surprise kepada Aaliyah Massaid (Youtube)Mengetahui Aaliyah Massaid mneyukai rumah tersebut, Thariq Halilintar lantas jujur mengungkap tujuannya mengajak sang kekasih berkunjung ke salah satu rumah di perumahan elite tersebut.
"Jadi hari ini aku mau ngajak kamu survei rumah buat kamu," terang Thariq.
Baca Juga: Lari Bareng Thariq Pakai Baju Olahraga, Badan Aaliyah Massaid Bikin Netizen Iri: Body Goals
"Yes sesuai yang kita omongin ya," timpal Aaliyah.
"Oke. Ya udah kita lihat ada beberapa rumah yang mau kita lihat di sini. Ini di area Yara at The Kaia," ujar Thariq.
Momen ketika Aaliyah Massaid survei rumah bersama Thariq Halilintar ini kini viral. Namun, banyak warganet yang justru menyoroti ekspresi calon menantu Geni Faruk tersebut.
"Mungkin dia kira bakal semewah rumah Aurel," ujar warganet.
"Dia mau rumah besar, lebih besar dari Fuji," timpal warganet.
"Dalam hati kok enggak kayak rumah Atta atau rumah Raffi ya," tambah warganet.
"Dia itu kepanasan guys. Cuacanya terang benderang," jelas warganet.
"Matanya Aal kayak gitu karena kena sinar matahari kalik," imbuh warganet.
"Itu kepanasan woy. Enggak lihat matahari ngejreng kayak gitu?" komentar warganet lainnya lagi.
Tag: #diajak #thariq #halilintar #survei #rumah #ekspresi #aaliyah #massaid #jadi #gunjingan