Jelang Pengumuman Hasil Pemilu 2024, Cuitan Cak Imin Bikin Heboh
Cawapres nomor urut 1 Muhaimin Iskandar atau Cak Imin. [Suarajogja.id/Hiskia Andika Weadcaksana]
19:53
20 Maret 2024

Jelang Pengumuman Hasil Pemilu 2024, Cuitan Cak Imin Bikin Heboh

Penetapan hasil Pemilu 2024 akan diumumkan hari ini oleh Komisi Pemilihan Umum. Jelang penetapan hasil suara terbanyak untuk Capres dan Cawapres 2024, Muhaimin Iskandar alias Cak Imin kembali bikin heboh dengan cuitannya.

Lewat media sosial X miliknya, Cak Imin, cawapres nomor urut 1, merepost cuitan milik komika Abdur.

Komika bernama lengkap Abdurrahim Arsyad ini membagikan cuplikan salah satu lawakannya. Abdur menyindir PSI yang mengusung rencana BPJS gratis jika menang nanti.

"Di semua kota yang saya datangi, selalu ada baliho ‘PSI Menang, BPJS Gratis’. Saya pikir, ya ampun mereka mau tipu semua orang. Ini logikanya di mana?" kata Abdur dalam sebuah video.

"BPJS bayar saja, pemerintah punya banyak utang di rumah sakit-rumah sakit. Kalau BPJS gratis? Pemerintah mau bayar rumah sakit pakai apa? Pakai Sang Pisang? Orang belum baya raja udah bangkrut. Chuaks!" lanjutnya.

Lantas dalam kolom captionnya ia mencuit dengan menanyakan apakah partai yang ia maksud sudah menang.

"Apakah partai itu sudah menang? Kita pantau terus," cuit Abdur.

Cak Imin merepost cuitan Abdur itu. Bahkan, ia membalasnya dengan berkata chuaks.

"Chuuaaak," tulis Cak Imin.

Cuitan Cak Imin yang merespons candaan Abdur soal program PSI untuk menggratiskan BPJS membuat heboh warganet, terlebih jelang pengumuman penetapan hasil Pemilu 2024.

"Chuakss ya cak imin wkwk," komentar seorang warganet.

"Masih memasak rupanya," ujar warganet lain.

"Cak imin ini ketum partai paling barbar," imbuh warganet.

Editor: Agatha Vidya Nariswari

Tag:  #jelang #pengumuman #hasil #pemilu #2024 #cuitan #imin #bikin #heboh

KOMENTAR