Heboh Kasus Bullying, Cara Andre Taulany Tegur Anaknya saat Salah Tuai Decak Kagum
Potret Andre Taulany (Instagram/andreastaulany)
19:55
21 Februari 2024

Heboh Kasus Bullying, Cara Andre Taulany Tegur Anaknya saat Salah Tuai Decak Kagum

Baru-baru ini Andre Taulany mengungkap cara didiknya ketika sedang memarahi sang anak. Siapa sangka caranya memarahi anak mendapat banyak pujian dari warganet.

Apalagi belakangan ini sedang ramai, kasus bullying yang diduga dilakukan oleh Anak Vincent Rompies dan beberapa pesohor lain.

Dalam kesempatan ngobrol di podcast milik Denny Sumargo, Andre tak segan untuk memarahi anaknya jika melakukan kesalahan. Hal itu pun menuai decak kagum dari Densu.

"Anak gue takut kalau gue udah marah, tegas gitu," ucap Andre.

"Tapi loe pernah akhirnya marah nggak?" tanya Densu.

"Oh pernah, marah besar pernah juga, marah gue," ujar Andre.

Tentu bukan tanpa alasan, Andre kerap marah ke anak karena beberapa faktor, seperti tak menghormati orangtua, lalai atau tak melaksanakan kewajiban dengan benar. Namun, Andre memiliki cara unik pasca menegur atau memerahi anak.

Komedian 49 tahun ini akan memeluk dan menenangkan setelan memarahi anak-anaknya.

Menurut Andre, cara itu bisa membuat anak mengerti bahwa meski mereka telah melakukan kesalahan, tetapi tak pernah ditinggalkan. Dengan begitu, anak akan introspeksi diri dan tak lagi melakukan kesalahan tersebut.

"Ya artinya anak gue biar menilai, gue memang salah tapi gue nggak ditinggalin, ketika gue salah, oke gue di-judge, gue salah, gue dikoreksi betul, ya dia harus terima itu, tapi setelah itu gue dipeluk, dirangkul, artinya gue dimaafkan atas kesalahan gue dan besok tidak boleh diulangi lagi," jelas Andre.

"Ini parenting yang bagus, gue setuju," tandas Densu.

Editor: Ruth Meliana

Tag:  #heboh #kasus #bullying #cara #andre #taulany #tegur #anaknya #saat #salah #tuai #decak #kagum

KOMENTAR