Tiga Jenis Warna Suara Pengantar Tidur, Termasuk White Noise
Ilustrasi tidur. (Pexels/Niels from Slaapwijsheid.nl)
11:05
21 November 2025

Tiga Jenis Warna Suara Pengantar Tidur, Termasuk White Noise

Salah satu saran untuk tidur lebih nyenyak yang belakangan ini banyak diberikan di media sosial adalah mendengarkan white noise (suara putih). Suara ini diklaim bisa menurunkan rasa gelisah sehingga kita cepat terlelap.

Suara tidur adalah suara berirama dan menenangkan yang dirancang untuk membantu kita tertidur. 

"Sering kali, suara tidur itu menutupi lonjakan suara seperti pintu yang dibanting, klakson mobil, atau sirene, yang mungkin membangunkan orang dewasa atau anak yang sedang tidur," kata Mary Halsey Maddox, MD, spesialis tidur dan pendiri Sleep Dreams.

Tiga jenis suara yang paling sering muncul saat tidur adalah white noise, brown noise, dan pink noise, namun masih banyak lagi jenis suara lainnya, termasuk purple noise, gray noise, dan bahkan black noise.

Meskipun white noise telah terbukti meningkatkan kualitas tidur, termasuk pasien ICU, brown noise dan pink noise juga mendapatkan popularitas di TikTok dengan pengguna yang menyebut suara-suara ini menenangkan, merelaksasi, dan memicu kantuk.

Menurut dokter saraf dan pakar kesehatan tidur Chris Winter, setiap warna suara memiliki rentang panjang gelombangnya sendiri.

"Jika Anda membayangkan equalizer yang terpasang pada stereo yang disetel ke statis, berbagai warna suara muncul ketika Anda menaikkan beberapa panjang gelombang dan menurunkan yang lain," katanya.

Ilustrasi hujan. BMKG memprakirakan seluruh Jawa Tengah diguyur hujan hari ini, 15 November 2025. Cek suhu, kelembapan, dan kondisi cuaca di kota Anda.Shutterstock/autsawin uttisin Ilustrasi hujan. BMKG memprakirakan seluruh Jawa Tengah diguyur hujan hari ini, 15 November 2025. Cek suhu, kelembapan, dan kondisi cuaca di kota Anda.

White noise 

Jika kamu tinggal di pinggir jalan raya yang bising atau tidak tahan dengan suara dengkuran pasangan, white noise mungkin bisa menjadi penyelamat tidur. 

"Hal ini karena white noise memainkan semua frekuensi suara secara merata, menciptakan suara "whoosh" atau "shhh" yang stabil yang membantu menutupi suara-suara yang mengganggu", kata Raj Dasgupta, MD, seorang dokter kesehatan tidur.

Namun, tidak semua orang menyukai suara putih dan menganggapnya mengganggu. Suara putih bisa menyerupai suara seperti dengungan kulkas atau AC, bahkan suara kipas angin.

Brown noise

Dibandingkan dengan suara putih, suara cokelat memiliki nada yang lebih dalam, hampir seperti gemuruh, tanpa frekuensi yang lebih tinggi sama sekali. 

"Warna suara cokelat dapat terdengar seperti guntur di kejauhan atau bahkan deburan ombak laut, yang menurut banyak orang menenangkan dan membumi," kata Dr. Dasgupta.

Pink noise

Pink noise memiliki frekuensi yang lebih rendah daripada white noise, sehingga membuatnya lebih lembut daripada jenis lainnya, sebuah titik tengah yang pas antara white noise dan keheningan total. 

"Pink noise memiliki ketajaman yang lebih rendah pada nada-nada tinggi, sehingga membuatnya terdengar seperti hujan atau angin," kata Dr. Dasgupta. 

Jenis suara ini sangat cocok untuk orang yang menginginkan suara latar yang lebih tenang untuk membantu mereka terlelap. 

Bahkan, pink noise telah dikaitkan dengan peningkatan memori dan kualitas tidur, khususnya pada lansia, menurut sebuah studi tahun 2017 di Frontiers in Human Neuroscience.

Gray noise

Sering digunakan dalam yoga dan meditasi, gray noise menekankan frekuensi tinggi dan rendah. Tidak seperti suara putih, suara abu-abu mengandung semua frekuensi dengan kenyaringan yang sama, sedangkan suara putih mengandung semua frekuensi dengan energi yang sama, sehingga memberikan pengalaman mendengarkan yang berbeda.

Mana yang paling baik untuk tidur?

Sayangnya, tidak ada solusi yang cocok untuk semua. Menemukan suara tidur yang tepat itu seperti menemukan jenis piyama yang paling nyaman. 

Meskipun penelitian tentang manfaat berbagai jenis kebisingan untuk tidur masih terbatas, penelitian ini jelas terus berkembang. Intinya, saat ini belum ada studi berbasis bukti yang menunjukkan bahwa satu suara tidur lebih baik daripada yang lain," kata Dr. Maddox.

Namun, secara reputasi, white noise telah menjadi andalan para penidur agar cepat terlelap. 

"White noise umumnya bagus untuk memblokir suara latar yang mengganggu, sehingga lebih mudah tertidur dengan cepat," kata Dr. Dasgupta.

Tag:  #tiga #jenis #warna #suara #pengantar #tidur #termasuk #white #noise

KOMENTAR