Sudah Pisah Rumah, Teuku Ryan Bantah Tak Kasih Ria Ricis Nafkah Batin, tapi...
Anniversary Teuku Ryan dan Ria Ricis. (Instagram/studiokencana)
09:55
8 Februari 2024

Sudah Pisah Rumah, Teuku Ryan Bantah Tak Kasih Ria Ricis Nafkah Batin, tapi...

Belum genap tiga tahun menikah, biduk rumah tangga Teuku Ryan dan Ria Ricis telah berada di ujung tanduk. Ricis resmi melayangkan gugatan cerai ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan pada akhir Januari 2024.

Banyak isu berkembang soal karamnya bahtera rumah tangga mereka, termasuk tentang nafkah batin Ricis. Pasalnya menurut kakak ipar Ricis, Ory Vitrio, Ryan sudah mengabaikan istrinya sejak melahirkan alias selama 18 bulan belakangan.

Perkara ini akhirnya ditanggapi oleh Ryan melalui sang kuasa hukum, Dedi R. Armidi. Dedi dengan tegas membantah isu tersebut, sekaligus mengaku telah menasihati Ryan untuk lebih bijaksana dan bersabar menghadapi Ricis.

“Tapi yang jelas klien saya Ryan menyatakan tidak benar bahwa RY dianggurin. Karena kalau dilihat dari jejak digital, banyak sekali kebersamaan mereka yang perlu kita tanggapi dengan benar. Mungkin harus ditanyakan kepada yang bersangkutan kembali,” ungkap Dedi, dikutip dari akun TikTok @mata_lelak1, Rabu (7/2/2024).


Ditegaskan Dedi, kliennya selalu berusaha untuk memberikan nafkah kepada Ricis. Ryan juga tak berhenti berupaya untuk mengetuk hati Ricis demi bisa memperbaiki rumah tangga mereka.

“Tidak benar sama sekali Ryan tidak memberikan nafkah. Sampai dengan saat ini, baik rumah, semua hasil bersama, sama-sama dibangun,” ujar Dedi.

“Ryan selalu berusaha memberikan baju, memberikan pakaian, memberikan makanan, menanyakan kabar dia gimana segala macam, mengajak untuk bicara. Jadi hal-hal yang sewajarnya dilakukan. Tapi sekali lagi, karena dari sebelah masih bertepuk sebelah tangan, tentunya effort dan usahanya Ryan harus lebih giat lagi,” tegasnya.

Sayangnya kini Ryan menemui sejumlah rintangan. Mulai dari tidak bisa menghubungi Ricis secara langsung tetapi harus melalui manajer, hingga mereka yang telah pisah rumah.

“Kalau serumah sudah tidak. Kalau Ryan bilang sih setelah pulang dari Umrah, Januari ya? Ini baru Februari,” tandas Dedi.

Editor: Farah Nabilla

Tag:  #sudah #pisah #rumah #teuku #ryan #bantah #kasih #ricis #nafkah #batin #tapi

KOMENTAR