



Apa Itu 'VISI' yang Diserukan Sejumlah Musisi? Ini Bedanya dengan AKSI
Sebuah gerakan betajuk VISI kini digaungkan oleh para artis terutama musisi Tanah Air. Logo VISI berbentuk bintang beserta judul gerakan tersebut kini memenuhi berbagai lini masa media sosial.
Para musisi yang turut mengunggah gerakan VISI tak lain ada Pamungkas, Fiersa Besari, Vidi Aldiano, Rossa, Raisa, Duta Shelia On 7, Armand Maulana, hingga Ariel Noah.
VISI hadir di tengah berkembangnya gerakan lain yang serupa yakni AKSI. Sontak, publik menilai bahwa kehadiran VISI adalah untuk menyaingi AKSI yang lahir untuk memperjuangkan kesejahteraan para musisi.
Lantas, apa itu VISI dan apa yang membedakannya dengan AKSI?
Mengenal seluk beluk VISI
VISI ternyata adalah singkatan dari Vibrasi Suara Indonesia. Mengutip beberapa unggahan VISI, para musisi yang bergabung dalam gerakan ini berjuang untuk mewujudkan kesejahteraan para musisi melalui royalti yang adil.
VISI hadir dengan tujuan agar hak cipta para penyanyi dan penulis lagu bisa dihargai oleh masyarakat luas.
Salah satu gebrakan yang diinisiasi VISI yakni untuk mendorong para pemangku kepentingan merevisi Undang-undang Hak Cipta termasuk dalam pelaksanaannya di lapangan.
Berbeda dengan AKSI, VISI berusaha menciptakan posisi yang sejajar antara pencipta lagu dan para penyanyi. Hal itu disampaikan oleh Armand Maulana dalam keterangannya yang dikutip Sabtu (21/2/2025).
AKSI atau Aliansi Komposer Seluruh Indonesia di satu sisi punya persepsi bahwa penulis lagu harus memegang kontrol royalti dan hak cipta lagu.
Armand Maulana dan segenap musisi lainnya yang sepaham akhirnya berusaha membuat gerakan tandingan yakni VISI.
Lahirnya VISI di tengah kehadiran AKSI dinilai muncul karena sengketa hak cipta antara Ari Bias dan Agnez Mo.
Angez sebagai penyanyi kini harus menanggung denda miliaran Rupiah lantaran Ari Bias tak memperoleh royalti lagu.
Ari menuntut Agnez lantaran dituding gagal membayar royalti atas beberapa lagu yang ditulis Ari Bias.
Ahmad Dhani sebagai anggota AKSI beri respons
Ahmad Dhani sebagai salah satu anggota dan penggerak AKSI kini tak tinggal diam dengan kemunculan VISI.
Ayah Al, El, dan Dul ini menerangkan kepada wartawan, dikutip Jumat (21/2/2025) bahwa pihaknya telah menyurati Ariel Noah sebagai salah satu penggerak VISI.
Ahmad Dhani awalnya tak paham apa yang ingin diperjuangkan oleh VISI. Sebab selama ini di mata Ahmad Dhani, yang ada hanya UU Hak Pencipta, bukan UU Hak Penyanyi. Ahmad Dhani juga nantinya akan berdiskusi panjang dengan Ariel Noah terkait keberadaan VISI.
Kontributor : Armand Ilham
Tag: #visi #yang #diserukan #sejumlah #musisi #bedanya #dengan #aksi