Cari Tahu Kepribadian Seseorang Berdasarkan Buah Favoritnya, Cek Disini Mulai dari Apel hingga Kelapa
ilustrasi buah-buahan. Sumber foto: Freepik
16:06
25 September 2024

Cari Tahu Kepribadian Seseorang Berdasarkan Buah Favoritnya, Cek Disini Mulai dari Apel hingga Kelapa

- Sebagian besar orang suka buah. Kemudian diantara orang yang menyukai buah tersebut pasti memiliki satu atau lebih buah yang menjadi kesukaan atau favoritnya.

Kesukaan seseorang terhadap satu atau lebih jenis buah sangat bergantung dari selera yang dimiliki. Sementara selera berkaitan erat dengan karakter seseorang.

Oleh karenanya dalam dunia sains menyebutkan bahwa buah favorit mampu mengidentifikasi ciri-ciri kepribadian seseorang seperti yang dilansir JawaPos.com dari Jagran Josh pada Rabu (25/9).

Ingin tahu lebih lanjut? Berikut ini 14 buah favorit beserta kepribadian yang digambarkannya.

1. Apel

Dilansir dari Times of India, orang yang menyukai buah apel memiliki kepribadian ambisius, tekad kuat, serta praktis. Pecinta apel pun dikenal sangat disiplin dan ketat dalam menjalankan rutinitas mereka sehari-hari.

2. Pisang

Orang yang menjadikan pisang sebagai buah favoritnya biasanya memiliki karakter yang ceria, mudah bergaul, serta periang. Dengan kata lain, orang tersebut memiliki kepribadian ekstrovert. Selain itu, mereka pun sangat menghargai hubungan dan peduli terhadap orang lain.

3. Mangga

Bagi penggemar berat buah satu ini biasanya memiliki kepribadian yang percaya diri, stylish, karismatik, serta optimis. Mereka pun tidak pernah puas akan sesuatu yang mereka dapatkan hingga menyukai hal-hal luar biasa dalam hidup.

4. Nanas

Selanjutnya bagi penyuka nanas biasanya memiliki semangat yang tinggi, memandang kehidupan dari sisi positif, dan hangat sehingga membuat orang-orang di dekatnya merasa nyaman.

5. Jeruk

Seseorang yang menjadikan jeruk sebagai buah favoritnya, maka orang tersebut cenderung memiliki daya kreativitas tinggi, artistik, unik, dan senang berpetualang.

6. Pir

Buah pir identik dengan orang yang berenergi tinggi membuat penggemarnya selalu aktif bergerak dan ingin bepergian, gelisah, serta mudah kesal. Tetapi, bila diberikan tugas yang banyak, orang ini jarang menyelesaikannya.

Energi besar yang dimilikinya pun tidak selamanya hadir, bisa saja energi tersebut turun secara drastis dalam hitungan menit. Selain berenergi besar, buah pir juga melambangkan sifat-sifat kewanitaan sehingga penyukanya memiliki sifat empati, kepekaan, dan periang.

7. Semangka

Terasa sangat segar bila mengonsumsi semangka di musim panas atau terik matahari sehingga Anda kembali semangat menjalani aktivitas. Demikian halnya dengan kepribadian yang digambarkan dari buah ini, yakni pekerja keras, cerdas, serta kreatif.

8. Lemon

Lemon adalah buah yang melambangkan kemurnian. Oleh karena itu, pecinta lemon sangat menyukai kerapihan dan kebersihan. Mereka akan menjaga segala sesuatunya tetap rapih dan bersih, terutama di rumah dan tempat kerjanya.

Hebatnya, mereka mampu mendorong orang lain melakukan hal yang sama seperti mereka, yakni menjaga kebersihan dan kerapihan sekitar. Selain itu, penyuka buah satu ini juga dikenal sangat terorganisir dan kreatif.

9. Ceri

Buah ceri menggambarkan kepribadian yang introvert, pemalu, pendiam, tidak banyak bicara, namun menyenangkan bagi orang-orang sekitar.

Mereka juga memiliki daya imajinasi yang tinggi, setia, dan tidak terlalu peduli atas apapun yang terjadi, terutama bila sesuatu tidak berjalan sesuai harapannya.

10. Pepaya

Ditambahkan dari Fine Dining Lovers, bila Anda menyukai buah pepaya, kemungkinan Anda memiliki kepribadian yang tenang, humoris, serta murah hati yang membuat Anda disukai banyak orang, bahkan terlihat sangat menarik dan menawan bagi lawan jenis.

Sementara dalam kehidupan profesional, Anda dikenal ambisius serta mampu menempatkan diri. Anda pun senang bila bertemu orang baru dan menikmati pemandangan di waktu senggang Anda.

11. Srikaya

Umumnya, pecinta srikaya adalah orang yang berkepribadian sederhana dan pendiam. Mereka juga terkenal konservatif terhadap nilai-nilai kehidupan serta sensitif.

Selain itu, mereka pun bijaksana, kontemplatif, dan ambisius untuk mencapai apa yang diinginkannya. Dalam kehidupan profesional, orang ini ahli dalam perincian dan pekerjaan yang berkaitan dengan angka.

Sementara dalam hubungan sosial, penggemar buah satu ini cepat sekali menemukan kesalahan yang diperbuat orang lain hingga menimbulkan ketegangan.

Kemudian dalam hubungan asmara, pecinta srikaya akan merasa nyaman bila memiliki pasangan yang cerdas. Hanya saja dirinya kesulitan untuk mengungkapkan kasih sayang karena sifat dominannya yang pendiam.

12. Anggur

Bila seseorang menjadikan anggur sebagai buah favoritnya, maka orang tersebut kemungkinan besar memiliki kepribadian yang sopan dan baik hati. Tetapi cepat marah dan cepat mereda.

Pecinta anggur dikaruniai rasa estetika yang melimpah sehingga mereka menyukai keindahan dalam segala bentuknya.

Mereka juga mudah dan suka bergaul karena kehangatannya. Bahkan sifatnya tersebut menjadikan mereka disukai dan populer diantara orang-orang sekitar.

Lalu, orang ini juga memiliki semangat yang tinggi meski harus menghadapi berbagai tantangan. Mereka pun sangat menikmati segala hal dalam hidup dan pekerjaannya.

Gaya pakaian mereka juga rapi. Dalam dunia percintaan, akan sangat ideal bila mereka memiliki pasangan yang antusiasme serta semangatnya sama seperti mereka.

13. Peach

Peach atau buah persik menggambarkan kepribadian yang ramah dan jujur. Pecinta buah ini cocok dijadikan teman baik karena sifat pemaafnya dan sangat menghargai ikatan persahabatan yang dijalin.

Mereka juga berani, aktif, mandiri, serta ambisius. Tidak hanya itu, mereka dikenal sangat pragmatis, penuh semangat, gairah, tulus, serta menjunjung tinggi kesetiaan dalam hubungan asmaranya.

14. Kelapa

Terakhir ada kelapa, kepribadian yang digambarkan bagi penyukanya adalah serius, bijaksana, serta kontemplatif. Mereka pun senang bersosialisasi, namun sangat selektif dalam memilih teman.

Orang ini cenderung keras kepala, namun tidak terlalu nekat. Di kehidupan professional, penggemar kelapa siap menghadapi situasi apa pun dan dikenal cerdik, cerdas, serta waspada. Sementara dalam hubungan asmara, pecinta buah ini membutuhkan pasangan yang cerdas.

Demikianlah 14 buah yang menggambarkan kepribadian seseorang, silakan dicoba mulai dari diri Anda terlebih dahulu, yang mana buah favorit Anda?*

Editor: Hanny Suwindari

Tag:  #cari #tahu #kepribadian #seseorang #berdasarkan #buah #favoritnya #disini #mulai #dari #apel #hingga #kelapa

KOMENTAR