Mitos atau Fakta, Rematik dan Paru-paru Basah Disebabkan oleh Sering Mandi pada Malam Hari?
Ilustrasi seorang laki-laki merasakan sakit pada badannya. (Freepik)
11:32
17 September 2024

Mitos atau Fakta, Rematik dan Paru-paru Basah Disebabkan oleh Sering Mandi pada Malam Hari?

- Beberapa orang pasti pernah mendengar larangan untuk tidak mandi saat malam hari, karena akan menimbulkan beberapa penyakit.

Padahal, mandi pada saat malam hari sebelum tidur akan membuat tubuh menjadi bersih dari kotoran akibat aktivitas seharian. Selain itu, juga dapat bermanfaat bagi kualitas tidur yang baik.

Terdapat 2 penyakit yang sering dikaitkan dengan kebiasaan mandi malam, yaitu:

Rematik

Dilansir dari yankes.kemkes.go.id, remakin merupakan penyakit kategori autoimun yang ditandai dengan rasa nyeri dan peradangan sendi. Kondisi ini lebih dikenal sebagai penyakit yang menyerang otot dan saraf.

Lebih dari itu, ternyata rematik juga mampu mengakibatkan kerusakan pada organ lain pada tubuh, yaitu, jantung, paru-paru, ginjal, kulit, dan mata.

Setidaknya ada lima faktor penyebab terjadinya, yaitu:

Rheumatoid arthritis
Sindrom sjogren
Ankylosing spondylitis
Lupus
Artritis psoriasis

Dari penjelasan tersebut, kita bisa tahu bahwa mandi malam bukan salah satu faktor yang menyebabkan penyakit rematik.

Bahkan, dilansir dari laman www.kominfo.go.id, pihaknya harus memberikan pernyataan secara resmi melalui situs web Kominfo untuk memberitahu dan mengedukasi masyarakat bahwa mandi saat malam hari bukanlah penyebab seseorang terkena penyakit tersebut.

Paru-paru basah (Pneumonia)

Pneumonia atau sering dikenal sebagai paru-paru basah merupakan kondisi peradangan yang terjadi pada jaringan paru-paru. Kondisi ini mengakibatkan alveolus (kantong udara) terisi cairan, sehingga paru-paru tidak dapat berfungsi sesuai mestinya.

Orang yang memiliki sistem kekebalan tubuh rendah lebih rentan mengalami komplikasi berupa penyebaran bakteri dalam aliran darah.

Faktor penyebab pneumonia di antaranya, sebagai berikut:

Kebiasaan merokok
Penyakit jantung kronis
Diabetes melitus
Kelemahan struktur organ pernapasan
Penurunan tingkat kesadaran

Dapat dipastikan bahwa penyebab penyakit paru-paru basah bukanlah karena kebiasaan mandi saat malam hari, melainkan beberapa faktor yang telah disebutkan di atas.

Jadi, opini yang menyatakan bahwa mandi malam dapat menyebabkan rematik dan pneumonia adalah mitos belaka. Bahkan kebiasaan tersebut malah berdampak baik bagi kualitas tidur.

Penting bagi kita untuk menjaga kebersihan tubuh, karena ada banyak dampak buruk bagi kesehatan kulit apabila seorang jarang mandi.

Editor: Edy Pramana

Tag:  #mitos #atau #fakta #rematik #paru #paru #basah #disebabkan #oleh #sering #mandi #pada #malam #hari

KOMENTAR