HIPMI Jaya Sebut Bersama Prabowo-Gibran, Indonesia Bisa Berdikari dalam Ekonomi
- Ketua Bidang Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Jakarta Raya, Sandi Rahmat Mandela, mengucapkan syukur menyambut penetapan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka sebagai Presiden dan Wakil Presiden terpilih dalam Pemilihan Umum Presiden 2024 yang diumumkan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU).
Sandi Rahmat Mandela mengatakan, kemenangan pasangan Prabowo-Gibran
membawa semangat baru bagi dunia usaha di Indonesia. Dia percaya bahwa
keberhasilan mereka akan memberikan dorongan positif yang besar bagi pertumbuhan ekonomi Indonesia.
Hal ini sejalan dengan visi HIPMI Jakarta Raya untuk menciptakan lingkungan usaha yang kondusif dan mendukung pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan.
Sandi Rahmat Mandela juga meyakini bahwa kepemimpinan Prabowo-Gibran akan
memperkuat langkah-langkah menuju realisasi visi Indonesia Emas 2045.
Dengan pemimpin yang berorientasi pada penguatan ekonomi domestik, Indonesia berpotensi menjadi kekuatan ekonomi baru di dunia. Dia optimis bahwa di bawah kepemimpinan Prabowo-Gibran, Indonesia akan lebih mandiri dalam hal ekonomi, memperkuat kemitraan dengan negara-negara lain, dan meningkatkan daya saing global.
“Sebagai mitra strategis pemerintah, HIPMI Jaya berkomitmen untuk terus ambil bagian dalam setiap program strategis yang diusung oleh Prabowo-Gibran,” tutur Sandi lewat keterangannya, Rabu (25/4).
Sebagai bentuk komitmen dalam mendorong percepatan pertumbuhan ekonomi Indonesia, Sandi percaya bahwa kolaborasi antara sektor swasta dan pemerintah sangat penting dalam mencapai kesejahteraan bersama bagi seluruh rakyat Indonesia. HIPMI Jaya siap berperan aktif dalam menyuarakan kebutuhan dan aspirasi pelaku usaha muda serta memperjuangkan kebijakan-kebijakan yang mendukung pengembangan ekonomi yang inklusif dan berkelanjutan.
Sandi Rahmat Mandela menekankan bahwa Pengusaha Muda memiliki peran krusial dalam membangun perekonomian bangsa. Dalam konteks ini, HIPMI Jakarta Raya akan terus berusaha untuk menciptakan lingkungan yang kondusif bagi pertumbuhan usaha muda, memfasilitasi akses terhadap sumber daya dan peluang, serta memberikan dukungan yang dibutuhkan untuk mengatasi tantangan dan hambatan yang dihadapi oleh para pengusaha muda.
Tag: #hipmi #jaya #sebut #bersama #prabowo #gibran #indonesia #bisa #berdikari #dalam #ekonomi