Rupiah Pagi Menguat, IHSG Anjlok Hampir 7 Persen
Ilustrasi kurs dollar AS (USD) terhadap rupiah (IDR) hari ini. (KOMPAS.com/MAULANA MAHARDHIKA)
10:12
28 Januari 2026

Rupiah Pagi Menguat, IHSG Anjlok Hampir 7 Persen

- Nilai tukar rupiah di pasar spot dibuka menguat pada perdagangan Rabu (28/1/2026), mata uang garuda dibuka di level Rp 16.717 per dollar AS, naik 0,31 persen dibandingkan penutupan perdagangan hari sebelumnya, yakni Rp 16.768 per dollar AS.

Namun hingga pukul 09.24 WIB, nilai tukar rupiah tercatat berada di posisi Rp 16.741 per dollar AS.

Adapun, pergerakan mata uang di kawasan Asia terpantau bervariasi.

Ringgit Malaysia melonjak 0,76 persen, dollar Taiwan naik 0,49 persen, won Korea Selatan menguat 0,36 persen, peso Filipina naik 0,35 persen, yuan China menguat tipis 0,08 persen.

Baca juga: MSCI Bekukan Rebalancing Indeks Saham RI, IHSG Dibuka Anjlok Hampir 600 Poin

Sedangkan yen Jepang menjadi mata uang dengan pelemahan terdalam di Asia setelah turun 0,52 persen.

Pelemahan juga dialami baht Thailand yang terkoreksi 0,06 persen, disusul dollar Singapura yang melemah 0,03 persen, serta dollar Hong Kong turun tipis 0,006 persen.

Analis mata uang Doo Financial Futures, Lukman Leong, memperkirakan nilai tukar rupiah akan melanjutkan penguatan terhadap dollar AS, seiring tekanan yang kembali cukup tajam pada mata uang Paman Sam tersebut.

Indeks dollar AS tercatat turun ke level terendah dalam hampir empat tahun terakhir, mencerminkan berlanjutnya sentimen sell America trade di pasar global.

Kondisi ini membuka ruang bagi mata uang negara berkembang, termasuk rupiah, untuk menguat.

“Rupiah diperkirakan akan menguat terhadap dollar AS yang kembali melemah cukup tajam. Indeks dollar AS mencapai level terendah dalam hampir empat tahun di tengah, sell America trade yang berkelanjutan,” ucap Lukman saat dihubungi Kompas.com.

IHSG Anjlok hampir 7 Persen

Di lain sisi, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) mengalami tekanan berat sejak awal perdagangan Rabu pagi ini.

Pada pukul 09.02 WIB indeks anjlok 6,51 persen atau 584,87 poin ke level 8.395,36.

Adapun, IHSG dibuka di posisi 8.393,51 dan hanya sempat bergerak terbatas dengan level tertinggi di 8.405,10, sebelum kembali tertekan dan menyentuh level terendah harian di 8.349,66.

Volume transaksi tercatat sekitar 6,07 miliar saham dengan nilai transaksi mencapai Rp 4,13 triliun dan frekuensi perdagangan sebanyak 323.895 kali.

Dari total saham yang diperdagangkan, hanya 39 saham yang menguat, 549 saham melemah, dan 88 saham bergerak stagnan.

Koreksi tajam IHSG juga berdampak pada kapitalisasi pasar Bursa Efek Indonesia yang turun menjadi sekitar Rp 15.217,74 triliun.

Baca juga: MSCI Bekukan Rebalancing Indeks untuk Saham-saham Indonesia

Tag:  #rupiah #pagi #menguat #ihsg #anjlok #hampir #persen

KOMENTAR