Harga Emas Antam Hari Ini 19 November 2025 Naik Rp 21.000 per Gram, Cek Daftarnya
Harga emas Antam hari ini, Rabu (19/11/2025), kembali bergerak naik.
Mengacu laman resmi Logam Mulia pukul 09.30 WIB, harga emas batangan Antam naik Rp 21.000 menjadi Rp 2.343.000 per gram, dari posisi sebelumnya Rp 2.322.000 per gram.
Kenaikan juga terjadi pada harga buyback. Harga buyback emas Antam hari ini tercatat di level Rp 2.204.000 per gram, mengikuti penguatan harga jual.
Emas Antam tersedia dalam berbagai pilihan gramasi mulai dari 0,5 gram hingga 1.000 gram (1 kilogram), sehingga dapat disesuaikan dengan kebutuhan investasi.
Ketentuan pajak pembelian dan buyback emas Antam
Sesuai PMK No. 34/PMK.10/2017, pembelian dan penjualan kembali (buyback) emas batangan dikenakan potongan pajak sebagai berikut:
Pajak pembelian emas (PPh 22):
- 0,45 persen untuk pembeli yang memiliki NPWP
- 0,9 persen untuk non-NPWP
Setiap transaksi pembelian emas akan disertai bukti potong PPh 22.
Pajak buyback emas Antam:
Penjualan kembali emas ke PT Antam Tbk dengan nilai di atas Rp 10 juta dikenakan:
- 1,5 persen untuk pemilik NPWP
- 3 persen untuk non-NPWP
Potongan pajak buyback akan otomatis dipotong dari total nilai transaksi.
Daftar harga emas Antam hari ini pada 19 November 2025
Berikut rincian harga terbaru emas batangan Antam berdasarkan laman resmi Logam Mulia:
- 0,5 gram: Rp 1.221.500
- 1 gram: Rp 2.343.000
- 2 gram: Rp 4.626.000
- 3 gram: Rp 6.914.000
- 5 gram: Rp 11.490.000
- 10 gram: Rp 22.925.000
- 25 gram: Rp 57.187.000
- 50 gram: Rp 114.295.000
- 100 gram: Rp 228.512.000
- 250 gram: Rp 571.015.000
- 500 gram: Rp 1.141.820.000
- 1.000 gram (1 kg): Rp 2.283.600.000
Itulah informasi seputar harga Antam hari ini, Rabu (19/11/2025). Harga ini bisa menjadi acuan bagi Anda yang berencana melakukan transaksi pembelian emas.
Tag: #harga #emas #antam #hari #november #2025 #naik #21000 #gram #daftarnya