Menteri PKP Maruarar Sirait Minta Bos Lippo James Riady Kembalikan Dana Konsumen Meikarta Paling Lambat 23 Juli 2025
Menteri PKP Maruarar Sirait dan Bos Lippo Group, James Riady dalam Mediasi Pengaduan Konsumen Meikarta yang digelar di Jakarta, Rabu (23/4). (Nurul Fitriana/JawaPos.com).
21:18
23 April 2025

Menteri PKP Maruarar Sirait Minta Bos Lippo James Riady Kembalikan Dana Konsumen Meikarta Paling Lambat 23 Juli 2025

- Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman (PKP), Maruarar Sirait meminta Bos Lippo Group, James Riady untuk segera mengembalikan dana konsumen apartemen Meikarta yang mencapai Rp26,8 miliar.

Permintaan ini disampaikan Menteri PKP dalam acara Mediasi Pengaduan Konsumen Meikarta yang digelar di Jakarta, Rabu (23/4).

Menteri Ara meminta kepada James Riady agar dana konsumen tersebut bisa dikembalikan dalam waktu tiga bulan ke depan, tepatnya sebelum tanggal 23 Juli 2025.

"Saya minta waktunya tiga bulan. Cukup tiga bulan dari sekarang," kata Menteri Ara.

Lebih lanjut, Ara mengungkapkan berdasarkan data dari laporan Pengaduan Konsumen Perumahan Terpadu BENAR-PKP, terdapat 118 pengaduan terkait proyek Meikarta. Dari jumlah tersebut, sebanyak 102 konsumen telah melengkapi data administrasi mereka.

"Total dari 118 (konsumen) ada Rp 26,8 miliar. Yang baru menyerahkan (data) baru 102. Bapak (Dirjen Kawasan Permukiman Fitrah Nur), sudah yakin? Sudah cross check?" ujar Ara.

Ara juga menyampaikan meski mayoritas data telah masuk, ia pun menyebut masih ada 16 konsumen lainnya yang belum menyerahkan berkas.

Ia juga mengimbau agar seluruh konsumen yang belum melengkapi dokumen segera menyelesaikannya paling lambat sebelum 1 Mei 2025.

Sebagai bentuk komitmennya, Ara bahkan menyatakan kesediaannya untuk menyerahkan seluruh gaji yang ia terima sebagai penasihat di Rumah Sakit Siloam yang merupakan bagian dari bisnis Lippo untuk membantu proses pengembalian uang kepada para konsumen Meikarta.

"Saya akan serahkan semua gaji yang saya terima dari (RS) Siloam sebagai advisor. James, John, boleh sekali ini ikut saya? You bayarkan itu,” tutup Ara.

Editor: Sabik Aji Taufan

Tag:  #menteri #maruarar #sirait #minta #lippo #james #riady #kembalikan #dana #konsumen #meikarta #paling #lambat #juli #2025

KOMENTAR