Biaya Reaktivasi Jalur Kereta Jabar Capai Rp 20 Triliun, KRL Akan Beroperasi
Pemerintah Provinsi Jawa Barat berencana mereaktivasi 11 jalur kereta api yang tersebar di sejumlah daerah. Tak hanya itu, pengembangan jalur KRL yang menghubungkan Cikarang hingga kawasan industri Subang juga masuk dalam rencana besar infrastruktur transportasi.()
16:16
22 April 2025

Biaya Reaktivasi Jalur Kereta Jabar Capai Rp 20 Triliun, KRL Akan Beroperasi

- Kementerian Perhubungan (Kemenhub) mengatakan bahwa pemerintah sedang merencanakan reaktivasi jalur kereta api di Jawa Barat.

Hal ini disampaikan Direktur Jenderal Perkeretaapian Kemenhub Risal Wasal pada peringatan 100 tahun operasional KRI di Stasiun Jakarta Kota, Selasa (22/4/2025).

Risal mengatakan bahwa Kemenhub menerima tangan Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi.

“Kemarin Pak Gubernur Jawa Barat juga sudah woro-woro. Kami siapkan anggaran 20 triliun, kami lakukan reaktivasi. Kami terima tantangan itu,” ujar Risal dalam sambutannya.

Selain reaktivasi, proyek tersebut termasuk pengembangan elektrifikasi dan integrasi jalur kereta rel listrik (KRL).

“(Nanti) KRL berarti. (Kami menyiapkan) sarananya saja, infrastruktur,” kata Risal usai acara.

Sebelumnya, Gubernur Jabar Dedi Mulyadi mengungkapkan rencana reaktivasi 11 jalur kereta api di wilayahnya. Tak hanya itu, pengembangan elektrifikasi dan integrasi jalur KRL juga masuk dalam agenda besar infrastruktur transportasi di Jawa Barat.

Dedi menyampaikan, pemerintah Jabar telah menggelar rapat bersama Kementerian Perhubungan dan PT Kereta Api Indonesia (KAI) untuk membahas rencana tersebut.

“Di Jawa Barat ini ada 11 jalur kereta yang akan segera direaktivasi,” ujar Dedi dalam unggahan di akun Instagram pribadinya, @dedimulyadi71, pada Selasa (15/4/2025).

Adapun jalur kereta yang dimaksud antara lain Banjar-Cijulang, Bandung–Ciwidey, Garut–Cikajang, Rajaengkek–Tanjungsari, dan Cipatat–Padalarang.

Reaktivasi akan dibarengi pengembangan elektrifikasi jalur kereta di sejumlah wilayah, seperti Kota Bandung, Kabupaten Bandung, dan Kabupaten Bandung Barat.

Selain itu, pemerintah daerah juga mendorong pengembangan jaringan KRL yang akan menghubungkan Cikarang, Karawang, Purwakarta, hingga kawasan industri di Subang.

“Pengembangan KRL ini akan terintegrasi dari Cikarang ke Karawang, kemudian ke Purwakarta dan berakhir di kawasan industri Subang,” kata Dedi.

Tag:  #biaya #reaktivasi #jalur #kereta #jabar #capai #triliun #akan #beroperasi

KOMENTAR