Cara Melihat Mata Air Umbul Ponggok, Tidak Harus Bisa Berenang
– Kolam wisata air Umbul Ponggok di Klaten, Jawa Tengah seluas sekitar 50 x 25 meter, dikenal akan kejernihan airnya.
Itu karena kolam ini bersumber langsung dari mata air yang keluar secara alami, bukan dari aliran sungai.
Mata air ini juga tidak pernah kering. Pada musim kemarau sekalipun, air di kolam Umbul Ponggok masih melimpah.
Wisatawan bisa melihat langsung fenomena alam ini. Lokasi mata air berada di depan patung ikan sebelah barat kolam.
Mata air ini berada di kedalaman sekitar tiga meter. Pengunjung yang bisa menyelam bisa menyaksikannya.
Tak perlu bisa berenang untuk melihat mata air Umbul Ponggok
Meski berada di dasar kolam Umbul Ponggok dengan kedalaman tiga meter, bukan berarti wisatawan harus bisa menyelam untuk bisa melihatnya.
Wisatawan bahkan tidak perlu bisa berenang untuk melihat mata air Umbul Ponggok secara langsung.
Lalu, bukannya berbahaya bagi orang yang tidak bisa berenang, apalagi kedalaman kolam mencapai 3 meter?
Mata Air Umbul Ponggok di Klaten.
Tenang saja karena wisatawan bisa menyewa perlengkapan seperti rompi pelampung dan kacamata snorkel, juga sepatu katak.
Dengan perlengkapan tersebut, kamu tidak akan tenggelam. Cukup gerakkan sepatu katak dan tangan sampai area depan patung ikan, lalu lihat ke bawah (dalam air).
Kamu pun bisa menyaksikan mata air Umbul Ponggok di dasar kolam yang terlihat seperti pasir mendidih. Itu karena air keluar dari dasar kolam yang berpasir.
Tag: #cara #melihat #mata #umbul #ponggok #tidak #harus #bisa #berenang