Debut Main Film, Raissa Anggiani Belajar Akting dari Sang Ayah
Bagi Raissa, terjun ke dunia akting adalah pengalaman baru yang mendebarkan sekaligus menantang.
Meski selama ini dikenal sebagai musisi, ia merasa dunia akting tetap memiliki daya tarik tersendiri.
"Deg-degan sih, karena masih baru. Tapi excited juga, apalagi semua orang di film ini sangat baik dan nyaman," ujar Raissa ditemui di kawasan Senayan, Jakarta, Jumat (24/1/2025).
Dalam prosesnya, Raissa belajar akting dari Om Paulus, seorang acting coach yang membantunya memahami peran dan mendalami karakter.
Namun, ia juga mengakui bahwa sedikit banyak dirinya sudah akrab dengan dunia akting sejak kecil karena sang ayah merupakan seorang aktor.
"Papa aku aktor, jadi kadang aku sempat nemenin beliau ke lokasi syuting. Mungkin itu yang membuat aku cukup familiar sama lingkungannya, tapi kalau untuk akting sendiri, ini pertama kalinya," ungkapnya.
Di film Lagu Cinta Untuk Mama, Raissa berperan sebagai Kayla dewasa, sosok anak yang lebih tegar menghadapi keadaan.
Peran ini cukup menantang, namun terasa dekat dengan kehidupan pribadinya.
"Aku merasa Kayla ini mirip sama aku di dunia nyata karena aku juga dekat dengan ibu aku," katanya.
Meskipun baru debut di dunia akting, Raissa tidak menutup kemungkinan untuk terus mengeksplorasi bidang ini.
Namun, untuk saat ini, ia masih ingin fokus di dunia musik.
"Untuk tahun 2025, aku masih fokus di musik karena ada proyek di panggung. Tapi nggak ada yang tahu ya, kita lihat nanti," pungkasnya.
Tag: #debut #main #film #raissa #anggiani #belajar #akting #dari #sang #ayah