Bantah Cerai karena Ada Perselingkuhan, Andre Taulany Singgung Beda Prinsip selama 10 Tahun
Ditegaskan ayah tiga anak ini, ia dan Erin mengalami perbedaan prinsip selama 10 tahun.
Selama itu lah, keduanya berupaya mencari jalan keluar dari permasalahan mereka.
"Setelah 18 tahun pernikahan itu ada lah 10 tahun (beda prinsip)," terangnya, dikutip dari YouTube Intens Investigasi, Minggu (11/8/2024).
Akan alasan itu, Andre mengaku sudah beberapa kali memperbaiki.
"Pasti (ada upaya), nggak mungkin lah kalau saya tiba-tiba mengajukan gugatan kalau sebelum-sebelumnya tidak ada perbaikan," bebernya.
"Ya semua upaya baik kan kita lakukan," lanjut Andre.
Andre sekaligus membantah, kesibukannya menjadi penyebab cerai.
"Enggak, justru saya harus sibuk, kalau saya nggak sibuk nanti saya malah dimarahin ngapain di rumah aja," tambahnya
Hingga saat ini, disebutkan Andre, hubungannya dengan keluarga Erin juga masih terjalin baik.
"Selalu baik kok sama keluarganya, sama ibunya, sama adik-adiknya juga selalu berhubungan baik. Sampai saat ini pun tetap berhubungan baik, kita nggak gimana-gimana atas kejadian ini," urainya.
Terkait kasus perceraiannya, Andre menyebut pekerjaannya jadi ikut terganggu.
Masih harus melakoni kesibukan syuting, dirinya tetap berusaha profesional di tengah masalah rumah tangga.
Lantaran Andre merasa harus tetap menghibur penonton lewat lawakannya.
"Kalau mengganggu pekerjaan sedikit banyak pasti, tapi saya tetap profesional."
"Biar bagaimanapun saya tugasnya menghibur masyarakat," ucap Andre.
Dalam kesempatan itu, Andre sekaligus menjelaskan suasana hatinya usai menggugat cerai sang istri.
Meski merasa sedih akibat kisruh rumah tangga, namun Andre tetap merasa tegar.
Baginya kehidupan harus terus berjalan.
"Pasti sedih, tapi hidup harus terus berjalan," tuturnya.
Di sisi lain, ia berpesan tidak ada pihak-pihak yang saling menyudutkan terkait kasus perceraiannya dengan sang istri.
Ia hanya menginginkan perceraiannya berjalan lancar dan damai.
"Minta tolong jangan ada yang menyudutkan salah satu pihak, karena semuanya baik-baik aja, penginnya berjalan damai," ucapnya.
Terlebih meski berpisah sebagai pasangan, Andre dan Erin masih harus memikul tanggung jawab sebagai orang tua untuk anak-anaknya.
"Karena kan yang harus dipikirkan setelah proses perceraiannya. Kita masih punya tanggung jawab untuk kebaikan anak-anak. Hubungan pun harus dijaga," terangnya.
Andre Taulany ungkap alasan dirinya menggugat cerai sang istri. (Tangkapan layar YouTube Intens Investigasi)Sepuluh tahun lalu mendapati rumah tangganya terus bermasalah, Andre mengatakan sudah mencoba memperbaiki hubungan dengan sang istri.
Bahkan diakui Andre, ia selalu mencoba memahami keinginan dari pasangannya.
"Ya berusaha memahami keinginan pasangan apa."
"Berusaha mengalah supaya pasangan senang, ya semua upaya-upaya baik kita lakukan," bebernya.
Namun akhirnya keputusan berpisah diambil sang komedian.
Terlebih ia juga sudah berdiskusi dengan ketiga anaknya.
"Saya udah diskusi sama anak anak kalau saya sama mama nanti mungkin akan pisah," kata Andre.
Sehingga, ia menegaskan berpisah bukanlah keputusan sepihak.
"Jadi sudah bicara udah sering diskusi sama anak anak. Jadi keputusan ini diambil bukan sepihak, sudah tahu."
Menurutnya, anak-anak sudah sangat dewasa sehingga bisa menghargai keputusan orang tuanya.
"Anak anak asyik-asyik sih ya, mungkin udah dewasa jadi sudah memahami. Mereka support lah untuk kebaikan kita semua," tutupnya.
(Tribunnews.com/Salma/Ayu)
Tag: #bantah #cerai #karena #perselingkuhan #andre #taulany #singgung #beda #prinsip #selama #tahun