Warga AS Ramai-ramai Jual iPhone Bekas yang Ada TikToknya, Tembus Rp 80 Miliar
- Situs jual-beli dan lelang eBay kini dipenuhi dengan iPhone "second" yang ditawarkan dengan harga ratusan juta rupiah hingga puluhan miliar rupiah, karena masih terpasang aplikasi TikTok.
Untuk diketahui, warga AS kini tak bisa lagi download aplikasi TikTok, baik di Android maupun iOS, karena aplikasi tersebut wajib dihapus sesuai dengan amanat undang-undang larangan TikTok yang berlaku mulai 19 Januari lalu.
Warga AS yang sudah menginstal aplikasi TikTok di ponselnya sebelum 19 Januari, saat ini masih bisa menggunakan layanan.
Maka dari itu, warga AS yang berusaha mendulang keuntungan, menjual ponsel dengan aplikasi TikTok terpasang di dalamnya, dengan harga berlipat.
Misalnya pengguna eBay dengan akun dontosv0 yang memasang iklan "iPhone 15 Pro Max with TikTok", ditawarkan dengan harga 10.000 dollar AS, alias sekitar Rp 162 juta.
Pengguna eBay lain dengan akun samb_3320 menjual iPhone 16 Pro Max "TikTok Installed" dengan harga mulai 25.000 dollar AS, atau sekitar Rp 407 juta.
Ada juga akun smokeynbandit1 yang menjual iPhone 15 Pro dengan TikTok dan CapCut terinstal (CapCut juga diblokir di AS karena terafiliasi dengan ByteDance), dengan harga 4,9 juta dollar AS atau setara Rp 80 miliar.
iPhone bekas yang dijual hingga Rp 80 miliar di eBay, karena masih terpasang aplikasi TikTok.
Tidak jelas apakah iPhone dengan TikTok terinstal itu ada yang terjual, namun dikutip KompasTekno dari USA Today, Jumat (24/1/2025), dari 2.000 ponsel yang dilelang di eBay, sebagian besar tidak memiliki penawaran aktif.
Ponsel yang memiliki penawaran aktif adalah model iPhone lama yang dijual dengan harga sekitar 100 dollar AS hingga 200 dollar AS.
Seperti disebut di atas, aplikasi TikTok dihapus di toko aplikasi Google Play Store dan Apple App Store untuk wilayah AS sejak 19 Januari 2025 lalu. Setelah UU larangan TikTok berlaku.
Pada dasarnya, UU tersebut mencegah pengguna baru mengunduh aplikasi tersebut. TikTok boleh melanjutkan bisnisnya secara normal di AS apabila platform tersebut dijual ke entitas non-China.
Presiden Donald Trump sendiri telah menandatangani Instruksi Presiden (executive order) yang menunda tenggat/deadline kewajiban ByteDance menjual TikTok ke entitas non-China, hingga 75 hari sejak ia menjabat (21 Januari).
Tag: #warga #ramai #ramai #jual #iphone #bekas #yang #tiktoknya #tembus #miliar