Oppo Find X8 Ultra Bakal Lebih Ramping, Penantang Xiaomi 15 Ultra
Oppo Find X7 Ultra, generasi sebelum Oppo Find X8 Ultra. (Oppo)
18:16
25 Juli 2024

Oppo Find X8 Ultra Bakal Lebih Ramping, Penantang Xiaomi 15 Ultra

Oppo kabarnya sedang menyiapkan HP flagship dengan chipset dan desain anyar. Perangkat bernama komersial sebagai Oppo Find X8 Ultra bakal menyempurnakan 'punuk kamera' sehingga lebih ramping.

Sebagai informasi, Oppo Find X7 Ultra merupakan pesaing berat Xiaomi 14 Ultra dalam hal kamera. Kedua smartphone kompak mengandalkan chipset Snapdragon 8 Gen 3.

Generasi penerus masih akan mempertahankan siklus persaingan yang sama. Leaker tepercaya, Digital Chat Station (DCS) membocorkan bahwa Oppo Find X8 Ultra akan menghilangkan tampilan kulit vegan dua warna dari generasi pendahulu.

Perlu diketahui, HP Oppo Find X7 Ultra memiliki punuk kamera bundar dengan panel belakang berlapis kulit vegan. Tren kulit vegan dengan punuk kamera besar diklaim akan berakhir pada Oppo Find X8 Ultra.

Baca Juga: Vivo V40 Pro Pakai Kamera Serba 50 MP, Siap Tantang Xiaomi 14T Series

Menurut DCS, Oppo akan beralih ke bagian belakang kaca yang lebih ramping di seri berikutnya. Smartphone masih menggunakan sistem lensa periskop ganda yang mutakhir dengan pengaturan Hasselblad.

Punuk kamera bakal disempurnakan agar tidak terlalu besar dibandingkan generasi pendahulu. Dikutip dari Notebookcheck, Oppo Find X8 Ultra kabarnya lebih ramping dibanding X7 Ultra yang berukuran 9,5 mm.

Meski begitu, perangkat membawa baterai besar berkisar 5.500 mAh hingga 5.900 mAh. Oppo Find X8 series diharapkan terdiri dari Oppo Find X8, Oppo Find X8 Pro, dan Oppo Find X8 Ultra.

Berdasarkan bocoran sebelumnya, Oppo Find X8 dan X8 Pro kemungkinan mengandalkan chipset Dimensity 9400. Versi tertinggi yaitu Ultra diprediksi mempunyai dapur pacu Snapdragon 8 Gen 4.

Kedua chipset tersebut membawa performa super kencang mengingat skor AnTuTu-nya dikabarkan menembus 3 juta poin. Oppo Find X8 Ultra diyakini bakal menjadi pesaing ketat Xiaomi 15 Ultra. Xiaomi mengandalkan pengaturan kamera Leica sementara Oppo mempercayakannya Hasselblad.

Baca Juga: Bocoran Fitur Kamera Xiaomi 14T Pro, Pakai Telefoto Samsung?

Editor: Muhammad Yunus

Tag:  #oppo #find #ultra #bakal #lebih #ramping #penantang #xiaomi #ultra

KOMENTAR