Apa Itu Knalpot Racing? Jadi Viral di X Gegara Laura Basuki Sebut Red Flag
Potret Selfie Laura Basuki (x.com/@LauraBas)
19:08
10 Juli 2024

Apa Itu Knalpot Racing? Jadi Viral di X Gegara Laura Basuki Sebut Red Flag

Laura Basuki membuat banyak pria patah hati usai menyebut pemilik motor dengan knalpot racing sebagai red flag. Perbincangan mengenai hal ini lalu menjadi viral di X dalam waktu singkat. Berikut ulasan lengkap mengenai apa itu knalpot racing?

Dalam salah satu video yang diunggah ke akun @ikanatassa, Laura Basuki diminta untuk memilih red flag dan green flag. Ketika ditanya mengenai pria dengan knalpot racing, aktris cantik ini langsung menyebutnya sebagai hal red flag.

"Aku gak bisa, maaf ya yang knalpotnya racing" ujar Laura Basuki sambil mengangkat kartu berwarna merah.

Dalam waktu singkat, pengakuan Laura Basuki ini langsung menjadi viral di X hingga menuai berbagai reaksi dari netizen khususnya pria yang merasa patah hati akibat pengakuannya tersebut.

Baca Juga: Susu UHT Disimpan di Kulkas atau Suhu Dingin, Ini Penjelasannya

"Otw pakai motor listrik dulu" tulis netizen.

"Belum apa-apa, Aerox Mber gua udah ditolak" balas akun lainnya.

"Mohon maaf, sementara pakai motor listrik dulu" komentar netizen.

Apa itu knalpot racing?

Knalpot racing merupakan hasil modifikasi pada motor atau mobil. Biasanya motor atau mobil dengan knalpot racing memiliki suara yang lebih keras daripada knalpot biasa pada umumnya.

Baca Juga: Geram Gegara Salah Tangkap Pegi Setiawan, Netizen Jual Murah Gedung Polres Cirebon di Marketplace

Biasanya pengguna knalpot racing memiliki tujuan untuk menambah torsi dan kecepatan kendaraan ketika digunakan untuk balapan. Sayangnya, tipe motor dengan jenis knalpot ini juga biasanya dipakai untuk aktivitas sehari-hari.

Bagi beberapa pria, penggunaan knalpot racing membuat tampilan kendaraan menjadi lebih menarik. Jika digunakan untuk balapan, tipe knalpot racing ini membuat kendaraan memiliki performa kencang.

Dalam beberapa kondisi, knalpot racing justru berakibat fatal karena menimbulkan polusi udara. Diduga hal ini yang membuat Laura Basuki menganggap pengguna knalpot racing sebagai sosok-sosok red flag.

Editor: Amelia Prisilia

Tag:  #knalpot #racing #jadi #viral #gegara #laura #basuki #sebut #flag

KOMENTAR