Link dan Cara Nonton Live Streaming Peluncuran Samsung Galaxy S24 Series Nanti Malam
Samsung buka pendaftaran bagi peminat Samsung S24 series di Indonesia. Ada benfit Samsung Care+ selama 2 tahun senilai Rp2,4 juta.(samsung.com/id)
15:06
17 Januari 2024

Link dan Cara Nonton Live Streaming Peluncuran Samsung Galaxy S24 Series Nanti Malam

- Samsung akan menggelar acara "Galaxy Unpacked" bertajuk "Galaxy AI is Coming" di San Jose, California, Amerika Serikat (AS) pada Rabu (17/1/2024) pukul 10.00 waktu setempat atau Kamis (18/1/2024) pukul 01.00 WIB atau dini hari nanti.

Dalam acara ini samsung akan memperkenalkan ponsel flagship terbaru mereka yang dibekali teknologi kecerdasan buatan (artificial intelligence/AI) khas Samsung Galaxy AI, yaitu trio Galaxy S24, Galaxy S24 Plus, dan Galaxy S24 Ultra.

Jurnalis Kompas.com, Galuh Putri Riyanto, bersama awak media dan YouTuber dari Indonesia sudah berada di kota San Jose, AS, untuk menyaksikan langsung gelaran "Galaxy Unpacked 2024" yang bertempat di SAP Center.

Meski digelar secara fisik (offline), acara peluncuran Galaxy Unpacked 2024 ini juga bisa ditonton secara online via tayangan langsung alias live streaming.

Tayangan live streaming peluncuran Samsung Galaxy S24 series dapat ditonton dengan menggunakan peramban (browser) internet dengan mengunjungi situs resmi Samsung di tautan berikut ini:

- Link live streaming nonton Galaxy Unpacked 2024.

Ketika halaman atau tautan di atas dibuka, pengguna bisa mendaftarkan diri bila berminat melakukan pre-order alias PO Samsung S24 Series dengan mengeklik tombol "Register now".

Dengan mendaftarkan diri, konsumen bisa mendapatkan benefit 2 tahun perlindungan penuh Samsung Care+ senilai hingga Rp 2,4 juta saat melakukan PO Samsung S24.

Selain melalui website resmi, Samsung juga akan menyiarkan acara peluncuran tersebut melalui kanal YouTube-nya melalui tautan berikut ini.

- Link live streaming nonton Galaxy Unpacked 2024 di YouTube.

Kanal YouTube tersebut dapat diakses baik melalui desktop maupun aplikasi mobile.

Pada waktu yang bersamaan dengan acara peluncuran, Samsung Indonesia juga langsung membuka keran pemesanan (pre-order) Samsung S24 untuk konsumen di Tanah Air pada Kamis (18/1/2024) pukul 01.00 dini hari WIB.

Bocoran Samsung Galaxy S24 Series, Pakai Galaxy AI

Seperti diinfokan sebelumnya, tahun ini, Samsung fokus menghadirkan teknologi AI ke smartphone bikinannya lewat terobosan baru Galaxy AI.

Menurut Samsung, Galaxy AI akan menghadirkan cara baru dalam memudahkan aktivitas pengguna, seperti berkomunikasi tanpa hambatan serta mendorong produktivitas dan kreativitas dengan lebih sederhana.

Lewat Galaxy AI, misalnya, Samsung menghadirkan manfaat AI Live Translate Call yang bisa menerjemahkan audio dan teks secara real time saat pengguna sedang menelepon, tanpa aplikasi pihak ketiga.

Selain Galaxy AI, Samsung S24 Series, yang konon akan terdrii dari Samsung S24, S24 Plus, dan S24 Ultra, juga kabarnya akan hadir dengan sejumlah fitur baru.

Pada aspek layar, Samsung S24 Ultra konon berukuran 6,8 inci, S24 Plus berukuran 6,7 inci, dan S24 reguler berukuran 6,2 inci. Layar ketiganya disebut memiliki refresh rate 120 Hz dan tingkat kecerahan hingga 2.500 nits.

Rumor turut menyebut bahwa Samsung S24 series bakal diotaki system-on-chip (SoC) flagship Qualcomm, bernama Snapdragon 8 Gen 3 for Galaxy. Samsung juga kemungkinan bakal menghadirkan Galaxy S24 series dalam varian chipset Exynos 2400 di sejumlah wilayah pemasaran.

Beralih kamera belakang, Samsung Galaxy S24 Ultra konon memiliki kamera utama 200 MP, kamera ultrawide 12 MP, kamera telefoto 10 MP (3x zoom optis), dan kamera telefoto 50 MP (5x zoom optis).

Untuk Samsung S24 varian plus dan reguler, keduanya konon punya kamera utama 50 MP, kamera ultrawide 12 MP, dan kamera telefoto 10 MP zoom optis 3x. Trio Samsung Galaxy S24 series diyakini masih dibekali kamera selfie 12 MP.

Di sektor daya, Galaxy S24 Ultra diyakini dibekali baterai 5.000 mAh, S24 Plus sebesar 4.900 mAh, dan S24 reguler 4.000 mAh.

Ketiga ponsel ini disebut mendukung ketahanan terhadap air dan debu dengan rating IP68. Bodi Galaxy S24 Ultra konon menggunakan material titanium, sedangkan Galaxy S24 reguler dan plus menggunakan material Armor Aluminium 2.0.


Bocoran ketersediaan warna dan harga

Samsung Galaxy S24 Ultra disebut akan ditawarkan dalam varian warna Titanium Black, Titanium Gray, Titanium Violet, dan Titanium Yellow.

Sementara Galaxy S24 reguler dan plus konon hadir dengan pilihan warna Onyx Black, Marble Grey, Cobalt Violet, dan Amber Yellow.

Menurut sejumlah laporan, harga Samsung S24 Series akan sama seperti pendahulunya, Samsung S23 Series.

Dengan asumsi tersebut, dapat diartikan bahwa tidak ada kenaikan harga antara Samsung S24 dengan Samsung S23. Mengacu harga Samsung S23 series, maka harga Samsung S24, S24 Plus dan S24 Ultra adalah sebagai berikut.

  • Harga Samsung Galaxy S24 - mulai 799 dollar AS (sekitar Rp 12,3 juta)
  • Harga Samsung Galaxy S24 Plus - mulai 999 dollar AS (sekitar Rp 15,4 juta)
  • Harga Samsung Galaxy S24 Ultra - mulai 1.199 dollar AS (sekitar Rp 18,5 juta)

Spesifikasi, fitur, harga, dan ketersediaan ponsel penerus Galaxy S23 series ini masih harus menunggu pengumuman resmi dari Samsung di acara Galaxy Unpacked pada 18 Januari dini hari WIB.

Editor: Bill Clinten

Tag:  #link #cara #nonton #live #streaming #peluncuran #samsung #galaxy #series #nanti #malam

KOMENTAR