Suzuki Luncurkan Swift Classic 69 Edition di Thailand, Tampangnya Balap Banget, Bikin Ngiler!
Suzuki Swift Classic 69 Edition. (Drive Spark).
12:36
5 April 2024

Suzuki Luncurkan Swift Classic 69 Edition di Thailand, Tampangnya Balap Banget, Bikin Ngiler!

- Pabrikan mobil asal Jepang, Suzuki, memamerkan versi bergaya retro dari Swift generasi sekarang di Bangkok International Motor Show (BIMS). Dia adalah Swift Classic 69 Edition, dipamerkan di antara kendaraan Suzuki versi modifikasi lainnya di pameran berkelas dunia itu.   Suzuki sebelumnya telah memamerkan Swift Classic 69 di Bangkok International Motor Show tahun 2020 lalu. Versi 2024 telah disegarkan sepenuhnya dengan warna baru dan fitur tambahan.   Seperti bisa dilihat pada gambar, eksterior Suzuki Swift Classic 69 Edition 2024 dibalut warna hijau pucat yang cantik, dilengkapi aksen hitam di sekeliling mobil. Dua garis hitam di tengah Classic 69 Edition memberikan tampilan balap retro pada mobil ini, menyiratkan kesan balap retro era 80-an silam.  

  Bagian atap mobil tersebut, pilar samping, rumah lampu kabut, bemper, gril, dan diffuser semuanya diwarnai hitam, untuk menambah tema eksterior hijau dan hitam. Lampu depan dan lampu belakang dari model stok (dijual di Thailand) tetap dipertahankan pada Classic 69 Edition dengan bohlam halogen dan reflektor krom yang ditingkatkan.   Suzuki telah memberi Swift bergaya balap klasik sistem knalpot imitasi poligonal ganda yang membantu meningkatkan keluaran tenaga. Untuk mempertahankan nuansa retro Swift 69 Edition, Suzuki memilih velg berbahan steel.   Dilansir via Drive Spark, di bagian interior, Swift Classic 69 Edition, Suzuki memilih warna interior dual-tone bernuansa krem dan putih gading, serta sedikit aksen hijau di sepanjang pintu dan trim interior. Berbeda dengan layar sentuh, Swift 69 Edition mendapat konsol tengah tombol fisik.  

  Pada bagian engine, Swift Classic 69 Edition mendapatkan statistik performa yang sama dengan model yang saat ini dijual di pasar domestik Thailand dan beberapa negara Asia lainnya. Suzuki Swift Spek Thailand saat ini mendapat mesin K12M 1.2 liter natural aspirated yang menghasilkan tenaga 80 bhp dan torsi 108 Nm.   Suzuki sendiri diperkirakan akan meluncurkan Swift generasi ke-4 akhir tahun ini dengan interior dan eksterior yang didesain ulang sepenuhnya. Swift generasi ke-4 diharapkan hadir dengan layar sentuh 9 inci baru dengan Apple CarPlay nirkabel dan Android Auto; dan jarak tempuh bahan bakar yang lebih baik dengan peningkatan kinerja dari mesin 1,2 liter seri Z 3 silinder baru.

Editor: Bintang Pradewo

Tag:  #suzuki #luncurkan #swift #classic #edition #thailand #tampangnya #balap #banget #bikin #ngiler

KOMENTAR