Sasar Segmen Gaming, Infinix GT 20 Pro Siap Masuk ke Pasar Asia Tenggara
Infinix GT 10 Pro, generasi sebelum Infinix GT 20 Pro. [Infinix]
11:24
30 Maret 2024

Sasar Segmen Gaming, Infinix GT 20 Pro Siap Masuk ke Pasar Asia Tenggara

Infinix GT 20 Pro merupakan HP midrange terjangkau yang mempunyai sejumlah fitur gaming. Smartphone teranyar dari Infinix tersebut baru-baru ini muncul di situs sertifikasi National Broadcasting and Telecommunications Commission (NBTC).

Perlu diketahui, smartphone biasanya harus lolos sertifikasi di NBTC sebelum meluncur secara komersial ke Thailand. Perangkat terdaftar dengan nomor model X6871 pada 29 Maret 2024.

Sebelum ini, Infinix X6871 alias Infinix GT 20 Pro juga telah mengantongi nilai TKDN sebesar 35,75 persen di P3DN Kemenperin. Nomor model yang sama juga terlihat di situs resmi milik Direktorat Jenderal Sumber Daya dan Perangkat Pos dan Informatika (Ditjen SDPPI). Laman SDPPI menyebutkan bahwa X6871 adalah Infinix GT 20 Pro.

Mengingat ponsel sudah terdaftar di NBTC dan TKDN, Infinix GT 20 Pro kemungkinan besar dapat meluncur secara resmi ke pasar Asia Tenggara dalam waktu dekat.

HP Infinix GT 20 Pro sejauh ini sudah lolos sertifikasi serta muncul ke beberapa platform yaitu TUV, Wi-Fi Alliance, EEC (Eropa), TKDN (Indonesia), BIS (India), FCC (Amerika Serikat), dan terbaru, NBTC (Thailand).

Infinix GT 20 Pro lolos sertifikasi resmi. (FCC)Infinix GT 20 Pro lolos sertifikasi resmi. (FCC)

Perangkat turut terdaftar di Geekbench dan Google Play Console sehingga kita dapat mengetahui sebagian spesifikasinya. Sebagai pengingat, Infinix GT 10 Pro mengusung chipset Dimensity 8050 dengan RAM 8 GB. Fitur lainnya mencakup layar AMOLED 6,67 inci, refresh rate 120 Hz, tiga kamera belakang (108 MP + 2 MP + 2 MP), dan sensor selfie 32 MP.

Dikutip dari Gizmochina, Infinix GT 20 Pro membawa peningkatan dari segi memori dan dapur pacu. Menurut daftar Google Play Console, Infinix GT 20 Pro memiliki RAM 12 GB.

Berdasarkan laporan lain, GT 20 Pro akan tersedia dalam dua pilihan, seperti RAM 8 GB + penyimpanan 128 GB dan RAM 12 GB + penyimpanan 256 GB. Infinix GT 20 Pro terlihat di Geekbench dengan mengandalkan chipset MediaTek Dimensity 8200. HP Infinix tersebut mencetak skor performa single-core 1.005 poin dan multi-core sebesar 3.311 poin.

Berdasarkan pengujian Nanoreview, smartphone dengan Dimensity 8200 rata-rata mencetak skor AnTuTu berkisar 880 ribu poin hingga 930 ribu poin. Ini merupakan peningkatan dibanding skor 740 ribu poin milik Dimensity 8050.

HP Infinix GT 20 Pro diharapkan membawa layar Full HD Plus, mendukung refresh rate 120 Hz, dan mengemas baterai 5.000 mAh dengan fast charging 45 W. Sama seperti generasi pendahulu, Infinix GT 20 Pro bakal menyasar segmen gaming pada kelas menengah terjangkau.

Editor: Rezza Dwi Rachmanta

Tag:  #sasar #segmen #gaming #infinix #siap #masuk #pasar #asia #tenggara

KOMENTAR