Tua Tapi Mewah, Mitsubishi Grandis Mulai dari Rp 50 Jutaan Siap Jadi Teman Mudik Kece
Mitsubishi Grandis layak jadi opsi mobil seken nyaman untuk mudik Lebaran. (OLX)
15:28
26 Maret 2024

Tua Tapi Mewah, Mitsubishi Grandis Mulai dari Rp 50 Jutaan Siap Jadi Teman Mudik Kece

  - Buat yang sedang mencari mobil bekas untuk keperluan perjalanan mudik Lebaran, tersedia banyak opsi di marketplace jual-beli mobil seken yang bisa dipilih konsumen. Beragam pilihan tersedia sesuai budget dan kebutuhan.   Kalau mau cari mobil dengan tahun yang agak tua namun tetap nyaman dan mewah cobalah pilih salah satu keluaran Mitsubishi yang masih layak. Dia adalah Mitsubishi Grandis, Premium MPV debutan pada 2005 yang sampai saat ini masih terlihat sebagai mobil mewah.   Di laman marketplace jual-beli mobil bekas OLX, Mitsubishi Grandis dengan kondisi gress, prima, siap dipakai mudik kece untuk berlagak sukses di perantauan dibanderol dengan harga Rp 70 jutaan. Tahun lansirannya 2005.   

  Untuk tahun yang sama, menyesuaikan lokasi dan kondisi mobil, ada juga yang ditawarkan dengan harga mulai Rp 50 jutaan. Murah banget, kan? Sudah dapat gaya mobil yang perlente.   Rentang harga yang sama juga bisa dibandingkan di platform jual-beli mobil bekas lainnya. Di marketplace Facebook juga banyak yang bisa dicari menyesuaikan lokasi. Ada yang pedagang, ada yang pemakai langsung.   Sebagai informasi, Mitsubishi Grandis adalah sebuah kendaraan jenis MPV yang diproduksi oleh Mitsubishi Motors. Pada awalnya digunakan untuk menggantikan Mitsubishi Chariot.    Diluncurkan tanggal 14 Mei 2003 dan dijual di Jepang, Asia, Eropa, Oseania, Meksiko , dan Amerika Selatan. Mesin yang disediakan adalah 2.4L 4 segaris dan 2.0L turbodiesel dari Volkswagen.   Di Indonesia, mobil tersebut hanya disediakan mesin 2.4L saja. Mitsubishi Grandis sendiri mempunyai tampilan yang unik. MPV keluaran tahun 2003 ini terlihat serba membulat dengan detail-detail menarik, seperti lampu depan berbentuk segitiga hingga lampu belakang vertikal dengan bohlam LED.   Versi facelift memperkenalkan dua varian, yakni Grandis GLS dan GT. Model yang kedua mendapatkan beberapa perubahan, seperti bodykit yang lebih sporti hingga ukuran pelek lebih besar menjadi 17 inci, model tersebut lah yang pertama dipasarkan di Indonesia.   Interior Mitsubishi Grandis juha terkenal lapang dan nyaman di masanya. Betapa tidak, mobil tersebut memiliki panjang bodi total 4.765 mm, lebar 1.795 mm dan tinggi hingga 1.700 mm membuat mobil ini lebih besar dibanding Kijang Innova di masanya.   Beberapa fitur unggulan mobil ini termasuk captain seat untuk baris pertama dengan armrest individual, AC dan lampu otomatis, jok berbahan kulit, armrest di baris kedua, serta blower AC hingga baris ketiga.   Tipe GT disematkan interior berkelir hitam dengan aksen panel-panel berwarna perak. Sedangkan Grandis model lainnya mempunyai interior berwarna beige dengan aksen corak panel kayu.   Selain itu, fitur keselamatan mobil tersebut juga lengkap mengingat umurnya. Mobil ini mempunyai sistem pengereman ABS, EBD dan BA, sensor parkir, serta sepasang airbags di baris pertama. Bagaimana, tertarik meminang Mitsubishi Grandis?

Editor: Nurul Adriyana Salbiah

Tag:  #tapi #mewah #mitsubishi #grandis #mulai #dari #jutaan #siap #jadi #teman #mudik #kece

KOMENTAR