Duolingo PHK Karyawan Kontrak, Diganti Teknologi AI
Aplikasi belajar bahasa Inggris Duolingo. (Play Store)
13:40
12 Januari 2024

Duolingo PHK Karyawan Kontrak, Diganti Teknologi AI

Platform belajar bahasa asing Duolingo mengumumkan telah melakukan pemutusan hubungan kerja (PHK) ke pekerja yang statusnya karyawan kontrak. Diketahui kebijakan ini berdampak ke 10 persen pegawai perusahaan.

Duolingo sendiri mengakui kalau pekerjaan para karyawan kontrak yang dipecat ini bakal digantikan oleh teknologi kecerdasan buatan alias artificial intelligence (AI).

"Kami tidak lagi membutuhkan banyak orang untuk melakukan pekerjaan seperti yang dilakukan oleh beberapa karyawan kontrak ini," kata Juru Bicara Duolingo tanpa mengatakan apa sebenarnya yang mereka lakukan untuk perusahaan tersebut.

“Sebagian dari hal tersebut mungkin disebabkan oleh AI," lanjut dia, dikutip dari Engadget, Jumat (12/1/2024).

November 2023 lalu, CEO Duolingo Luis von Ahn mengatakan kepada para pemegang saham kalau mereka sudah mulai memanfaatkan AI untuk membuat konten baru, skrip misalnya.

Teknologi itu pun diklaim lebih cepat ketimbang apa yang sudah dikerjakan oleh pegawainya.

Selain itu, Duolingo juga sudah mengandalkan AI untuk menghasilkan suara yang didengar pengguna dalam aplikasi. Perusahaan pun telah merilis fitur AI yang berhubungan dengan pelanggan.

Tahun lalu, mereka memperkenalkan layanan premium yang disebut Duolingo Max. Opsi ini memungkinkan pelanggan premium untuk mengakses ke chatbot yang dapat menjelaskan mengapa tanggapan mereka benar atau salah.

Fitur Max lainnya, yang disebut Roleplay, memungkinkan pelanggan melatih keterampilan bahasa mereka dalam skenario seperti memesan makanan di kafe Paris.

Kendati begitu, para karyawan tetap yang bekerja di Duolingo tidak kena dampak PHK ini. Juru bicara perusahaan juga menyebut kalau pemecatan ini bukan berarti tanda kalau mereka bakal langsung mengganti pekerjanya dengan AI.

Sepertinya banyak karyawan tetap maupun kontrak Duolingo yang selama ini sudah menggunakan teknologi AI untuk menyelesaikan tugas tertentu dalam pekerjaan mereka.

Editor: Dicky Prastya

Tag:  #duolingo #karyawan #kontrak #diganti #teknologi

KOMENTAR