4 Cara Mengecilkan Ukuran Foto di HP Tanpa Download Aplikasi, Mudah dan Anti Ribet
Ilustrasi Mengecilkan Ukuran Foto. Berikut empat cara mengecilkan ukuran foto di HP tanpa menggunakan aplikasi tambahan. 
20:06
26 Februari 2024

4 Cara Mengecilkan Ukuran Foto di HP Tanpa Download Aplikasi, Mudah dan Anti Ribet

Berikut 4 cara mengecilkan ukuran foto di HP tanpa menggunakan aplikasi tambahan.

Saat ini, kita sering menggunakan sosial media untuk mengunggah foto.

Namun sayangnya, foto yang akan kita unggah terkadang memiliki ukuran yang besar.

Sehingga tidak bisa diunggah atau membutuhkan waktu yang lama untuk mengunggah foto tersebut.

Oleh karena itu, kita harus memperkecil ukuran foto sebelum mengunggahnya.

Lalu bagaimana cara mengecilkan ukuran foto melalui HP?

4 Cara Mengecilkan Ukuran Foto Lewat HP

1. Pakai Compress JPEG

  • Buka laman compressjpeg.com
  • Pilih menu 'Upload Files'
  • Pilih foto yang akan dikompres
  • Jika sudah, klik 'Download'
  • Nantinya, foto akan otomotis terdownload di folder kamu

2. Pakai Dupli Checker

  • Buka laman https://www.duplichecker.com/id/image-compressor.php
  • Klik 'Mengunggah'
  • Pilih foto yang akan dikompres
  • Kamu bisa memilih kualitas foto dan jenis kompresi
  • Lalu klik 'Kompres'
  • Setelah itu, foto akan otomotis terdownload di folder kamu

3. Pakai i Love IMG

  • Buka laman iloveimg.com
  • Klik 'Select images'
  • Pilih foto yang akan dikompres
  • Klik "Compress IMAGES"
  • Jika proses telah selesai, foto akan otomotasi terdownload di foler kamu

4. Pakai Image Compressor

  • Buka laman https://imagecompressor.com/
  • Pilih 'Upload Files'
  • Foto akan melalui proses kompres
  • Jika proses sudah selesai, klik 'Download'
  • Nantinya, foto akan otomotis terdownload di folder kamu

(Tribunnews.com/Farrah Putri)

Editor: Suci BangunDS

Tag:  #cara #mengecilkan #ukuran #foto #tanpa #download #aplikasi #mudah #anti #ribet

KOMENTAR