Lawan di Mythic Pakai Franco, Hero Tank Ini Bisa Jadi Counter Alami!
Franco Mobile Legends. [Moonton]
16:48
20 Februari 2024

Lawan di Mythic Pakai Franco, Hero Tank Ini Bisa Jadi Counter Alami!

Berdasarkan laman resmi Mobile Legends, Franco menempati urutan ketiga di rank Mythic sebagai hero paling populer. Laris manis dipilih, ketika lawan memakai Franco, kamu bisa menggunakan hero tank seperti Lolita untuk jadi counter alaminya.

Data di laman resmi tersebut menyebut bahwa Franco memiliki nilai popularitas mencapai 2,25 persen dengan winrate 46,55 persen. Data di laman ini menunjukan bahwa Franco di-banned sebanyak 6,87 persen.

Salah satu keunggulan Franco adalah skill ultimate miliknya yaitu Bloody Hunt. Skill ini memiliki efek crowd control yang menyebalkan dan tidak bisa ditangani dengan mudah dengan battle spell Purify.

Dengan skill ini, Franco bisa menarik salah satu hero lawan dan menghabisinya dengan damage yang mengerikan. Karena skill miliknya ini, tidak heran jika Franco adalah hero pick off paling OP di Mobile Legends.

Tips memainkan Franco adalah skill on point. Jika pancingan Franco berhasil, maka hero lawan tidak akan mampu terlepas dan kabur dari serangan hero tersebut.

Lolita Mobile Legends. [Moonton]Lolita Mobile Legends. [Moonton]

Terdengar OP dan sulit dikalahkan, kamu bisa melawan Franco dengan menggunakan hero tank seperti Lolita yang disebut sebagai counter alaminya.

Skill 1 Lolita yaitu Energy Rocket membuat Franco kewalahan hingga tidak bisa memiliki mobilitas tinggi. Skill ultimate hero ini yaitu Noumenon Energy Blast juga mengerikan karena mampu memberikan damage besar pada hero tersebut.

Combo skill 1 dan skill ultimate milik Lolita ini membuat Franco sebagai hero pick off menjadi tidak berguna. Sebelum masuk dalam perangkat hero ini, Lolita bisa menangkis dengan perisai yang ia bawa.

Jika bertemu dengan Franco di rank Mythic, pastikan untuk menggunakan hero tank seperti Lolita untuk menjadi counter alami untuknya. Dengan hero ini, kamu akan terhindar dari kekalahan fatal.

Editor: Amelia Prisilia

Tag:  #lawan #mythic #pakai #franco #hero #tank #bisa #jadi #counter #alami

KOMENTAR