Changan Lumin Bisa Jadi Solusi Mobilitas Perkotaan dengan Bodi Kompak dan Fitur Kekinian
- Lalu lintas kota Jakarta yang padat membutuhkan sarana akomododasi pribadi yang kompak dan irit. Kendaraan listrik bisa menjadi solusi salah satunya Changan Lumin yang diluncurkan di Indonesia pada November 2025. Diklaim memiliki performa unggul serta fleksibilitas Changan Lumin dalam menghadapi dinamika lalu lintas kota besar seperti Jakarta serta menjadi jawaban atas kebutuhan masyarakat perkotaan yang memprioritaskan mobilitas modern dan serbaguna.
Mobil listrik yang merupakan Compact EV mempunyai desain yang unik, stylish, dan berkarakter ikonik. Dengan tampilan depan yang seolah tersenyum, lampu bulat besar, serta detail Moon Eye Headlamp yang khas, kendaraan ini menampilkan estetika visual yang kuat dan penuh karisma.
Dari sisi eksterior, Changan Lumin menawarkan beragam pilihan warna seperti Wheat Yellow, Sakura Powder, Magpie Gray, Foggy White, dan Moss Green, sehingga konsumen memiliki kebebasan untuk memilih warna yang mencerminkan kepribadian mereka.
Menjajal berkendara dari kawasan SCBD mobil listrik tersebut menuju kawasan One Satrio, Kuningan, melintasi Bundaran HI dan Monumen Nasional (Monas) Changan Lumin menunjukkan kemudahan bermanuver berkat dimensinya yang ringkas.
Kepraktisan dan kenyamanan turut diperkuat melalui penggunaan velg 14 inci yang menambah kesan modern pada siluet kendaraan, sekaligus mendukung mobilitas urban yang percaya diri.
Melintas jalur tol menuju kawasan Jakarta Barat merasakan langsung akselerasi mobil ini, serta mengeksplorasi karakter berkendara dengan pilihan mode berkendara Eco dan Sport. Saat mode Eco diaktifkan, konsumsi daya listrik menjadi lebih efisien sehingga ideal untuk mobilitas harian di perkotaan, sementara mode Sport menghadirkan respons akselerasi yang lebih sigap dan performa yang tetap stabil bahkan pada kecepatan di atas 100 km/jam di jalan bebas hambatan.
Selain itu, Changan Lumin juga telah dilengkapi NBooster Intelligent Braking System serta ESP (Electronic Stability Control) untuk mendukung respons pengereman dan menjaga kestabilan kendaraan, sehingga pengalaman berkendara terasa lebih aman.
Dari sisi kenyamanan dan kepraktisan, Changan Lumin didukung dengan ruang kabin yang lapang berkapasitas empat orang. Pengaturan interior yang efisien memberikan ruang kaki dan kepala yang memadai bagi pengemudi maupun penumpang, sehingga tetap nyaman digunakan untuk perjalanan di dalam kota meski berukuran kompak.
Fleksibilitas kabin menjadi nilai tambah penting, sejalan dengan gaya hidup masyarakat urban yang dinamis. Konfigurasi kursi belakang Changan Lumin yang dapat lipat 50:50 memungkinkan kapasitas bagasi diperluas hingga 580 liter, ideal untuk membawa perlengkapan hobi hingga beragam barang belanja tanpa mengorbankan kenyamanan.
Aspek kenyamanan turut didukung oleh fitur konektivitas yang relevan dengan kebutuhan pengguna modern, antara lain head unit layar sentuh berukuran 10,25 inci yang telah mendukung Apple CarPlay dan konektivitas Android melalui aplikasi CarAuto, serta panel instrumen digital 7 inci sebagai pusat informasi berkendara. Kemudahan penggunaan semakin ditingkatkan melalui kehadiran fitur Smart Keyless Entry & Start serta electronic gear shifter dengan desain modern.
Kawasan jalanan sempit di kawasan Setiabudi menguji kelincahan Changan Lumin sebagai mobil kompak mampu menunjukkan kemudahan penggunaan yang dirancang untuk menjawab kebutuhan mobilitas perkotaan, terutama saat bermanuver di ruang terbatas.
Dimensi bodinya yang kompak memudahkan pengendalian kendaraan di area padat, sementara sistem Rear Camera Parking Assistant yang terintegrasi dengan kamera belakang beresolusi tinggi serta sensor parkir memberikan visual dan peringatan yang akurat melalui tampilan pada head unit. Kombinasi ini membantu pengemudi bermanuver dan memarkir kendaraan dengan lebih presisi dan percaya diri.
Menjawab kekhawatiran terkait durasi pengisian daya, Changan Lumin telah dilengkapi fitur DC Fast Charging yang memungkinkan pengisian baterai dari 30% hingga 80% dalam waktu sekitar 35 menit, dengan kemampuan menempuh jarak hingga 301 km dalam sekali pengisian daya penuh. Kombinasi efisiensi pengisian dan jarak tempuh ini memberikan fleksibilitas lebih bagi pengguna dalam menjalani aktivitas harian secara efisien dan nyaman.
Melalui kehadiran model ini, Changan Indonesia menegaskan komitmennya dalam mendukung percepatan adopsi kendaraan listrik nasional dengan menawarkan value for money yang optimal bagi konsumen.
Tag: #changan #lumin #bisa #jadi #solusi #mobilitas #perkotaan #dengan #bodi #kompak #fitur #kekinian