13 HP dan Tablet Xiaomi Tak Lagi Dapat Update Mulai Tahun Ini, Ada Dampaknya
Tampilan depan Xiaomi 12 (kiri) dan Xiaomi 12 Pro (kanan).(KOMPAS.com/Bill Clinten)
13:09
5 Januari 2026

13 HP dan Tablet Xiaomi Tak Lagi Dapat Update Mulai Tahun Ini, Ada Dampaknya

Ringkasan berita:

  • Sejumlah HP Xiaomi masuk End of Life (EOL) pada 2026, termasuk Xiaomi 12, 12 Pro, 12 Lite, 12T, 12T Pro, serta beberapa Redmi dan tablet Redmi Pad SE, sehingga tidak lagi mendapat update OS dan keamanan.
  • Penghentian update dinilai wajar karena mayoritas perangkat dirilis sejak 2022 dan Xiaomi saat itu hanya menjamin update OS 3 tahun dan patch keamanan 4 tahun.
  • HP EOL masih bisa dipakai, tapi risikonya meningkat, terutama soal keamanan dan potensi pembatasan aplikasi sensitif seperti mobile banking, sehingga pengguna disarankan mulai mempertimbangkan upgrade.

– Sejumlah ponsel Xiaomi dipastikan tidak lagi menerima pembaruan (update) software pada 2026. 

Perangkat-perangkat tersebut akan memasuki masa End of Life (EOL), yang berarti tidak ada lagi pembaruan sistem operasi (OS) Android, HyperOS, maupun patch keamanan.

Berdasarkan situs resmi Xiaomi, ada dua ponsel Xiaomi yang tak lagi dapat update tahun ini, yakni HP flagship Xiaomi 12 dan Xiaomi 12 Pro. Keduanya akan memasuki EOL pada Maret mendatang.

Kemudian ada juga beberapa ponsel Xiaomi 12 Series lainnya, seperti Xiaomi 12 Lite yang akan memasuki EOL pada Juli mendatang, serta Xiaomi 12T dan Xiaomi 12T Pro yang akan masuk EOL pada Oktober mendatang.

Penghentian pembaruan untuk lima ponsel di atas terbilang cukup wajar. Sebab, usia mereka sudah nyaris empat tahun jika dihitung dari peluncuran awalnya di 2022 lalu.

Kala itu, Xiaomi hanya memberikan jaminan update OS hingga tiga tahun saja, dan pembaruan keamanan hingga empat tahun. 

Selain ponsel flagship, beberapa perangkat Xiaomi kelas bawah dan menengah juga akan mulai tak dapat update tahun ini.

Beberapa di antaranya seperti Redmi 12C, Redmi 13C, Redmi A2, Redmi Note 12 Pro 4G, hingga tablet Redmi Pad SE 8.7.

Selengkapnya, berikut daftar perangkat Xiaomi terbaru yang tak akan dapat update lagi di tahun ini, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari Mi.com.

  1. Xiaomi 12 – EOL Maret 2026
  2. Xiaomi 12 Pro – EOL Maret 2026
  3. Xiaomi 12 Lite - EOL Juli 2026
  4. Xiaomi 12T – EOL Oktober 2026
  5. Xiaomi 12T Pro – EOL Oktober 2026
  6. Redmi Note 12 5G – EOL Maret 2026
  7. Redmi Note 12 Pro 4G - EOL April 2026
  8. Redmi 12C – EOL Maret 2026
  9. Redmi 13C - EOL November 2026
  10. Redmi A2 - EOL Maret 2026
  11. Redmi A2 Plus - EOL Maret 2026
  12. Redmi Pad SE 8.7 - EOL Agustus 2026
  13. Redmi Pad SE 8.7 4G - EOL Agustus 2026

Dampak HP Xiaomi tak lagi dapat update

Xiaomi Redmi Note 13 Pro 5G.Xiaomi India. Xiaomi Redmi Note 13 Pro 5G.

Perangkat atau HP yang masuk status EOL sebenarnya tidak langsung berhenti berfungsi. Pengguna masih bisa melakukan panggilan, mengirim pesan, mengakses media sosial, hingga bermain game seperti biasa.

Namun, risiko terbesarnya ada pada keamanan. Tanpa patch keamanan terbaru, perangkat menjadi lebih rentan terhadap celah (bug) dan serangan siber.

Dalam jangka panjang, beberapa aplikasi sensitif, seperti mobile banking atau dompet digital, bisa menandai perangkat sebagai “tidak aman” dan membatasi akses.

Karena itu, pengguna HP Xiaomi yang masuk daftar EOL pada 2026 disarankan mulai mempertimbangkan upgrade perangkat atau setidaknya meningkatkan kewaspadaan dalam penggunaan aplikasi yang menyimpan data penting.

Dengan kata lain, meski ponsel masih bisa digunakan, “masa pakai” perangkat tersebut sederhananya sudah habis dan ponsel boleh jadi tak aman untuk dipakai sehari-hari.

Tag:  #tablet #xiaomi #lagi #dapat #update #mulai #tahun #dampaknya

KOMENTAR