Luhut Klaim Satelit Starlink Elon Musk Segera Hadir di IKN
Potret Luhut Binsar Pandjaitan. (Instagram/ luhut.pandjaitan)
17:00
8 Februari 2024

Luhut Klaim Satelit Starlink Elon Musk Segera Hadir di IKN

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Panjaitan mengaku kalau satelit Starlink yang dimiliki Elon Musk akan menyediakan jaringan internet di Ibu Kota Nusantara (IKN).

Luhut mengaku kalau dirinya sudah berkomunikasi dengan Elon Musk melalui telepon pada Jumat lalu.

"Saya dengan Elon Musk telepon seminggu lalu, Jumat lalu," kata Luhut di Jakarta, dikutip Kamis (8/2/2024).

Ia mengklaim kalau persyaratan satelit Starlink masuk Indonesia sudah hampir selesai. Rencananya, dia akan debut di IKN.

"Kan Starlink mau masuk, saya kira hampir selesai persyaratannya. Dia akan ke IKN," lanjut dia.

Luhut mengungkapkan kalau kedatangan satelit Starlink milik Elon Musk itu tergantung persyaratan dari Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo). Ia pun mengusulkan untuk meluncurkan internet di IKN.

6 Fakta Satelit Starlink Milik Elon Musk Yang Akan Masuk Ke Indonesia (space.com)Ilustrasi Satelit Starlink. (space.com)

"Kapan dia mau datang? Begitu surat dia di Kominfo selesai. Kalau dia datang kita sudah usul, satu dia ke IKN, karena dia mau launching katanya di IKN, dan di puskesmas, puskesmas yg dekat dengan IKN," bebernya.

Luhut menjelaskan kalau kedatangan satelit Starlink di puskesmas IKN atas arahan Presiden Joko Widodo. Dengan demikian puskesmas yang tidak terjangkau komunikasi kini bisa menikmati fasilitas itu.

"Karena ini Presiden (Jokowi) minta Starlink supaya puskesmas yang tidak terjangkau komunikasi bisa dengan Starlink ini bisa terjangkau. Sehingga pelayanan kesehatan di pedesaan itu bisa terjangkau," tandasnya.

Kominfo minta Starlink patuh aturan jika masuk Indonesia
Sebelumnya Menteri Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Budi Arie Setiadi menegaskan kalau satelit Starlink harus mengikuti hukum yang berlaku apabila ingin masuk ke Indonesia.

Hal ini dia sampaikan dalam acara Launching Literasi Digital Keluarga Besar TNI yang dihadirkan oleh jajaran Dharma Pertiwi TNI di Menara Danareksa, Jakarta Pusat, Kamis (19/10/2023).

"Pokoknya Starlink itu harus mengikuti hukum yang berlaku di Indonesia," kata Budi Arie saat disinggung nasib satelit milik Elon Musk apabila ingin masuk ke Tanah Air.

Ia mencontohkan, alamat IP (IP Address) yang ada di satelit Starlink harus sesuai dengan Indonesia. Dengan itu, pihak Kominfo bisa mengontrol masyarakat RI yang menggunakan jaringan dari satelit tersebut.

"Nanti judi online, pornografi, (diakses) lewat Starlink semua," timpal dia.

Hanya saja dia belum bisa memastikan kapan satelit Starlink benar-benar akan berlabuh di Indonesia.

"Tunggu saja, kita lihat," singkat dia.

Editor: Dicky Prastya

Tag:  #luhut #klaim #satelit #starlink #elon #musk #segera #hadir

KOMENTAR