Mobil Listrik Merek Zeekr akan Masuk Indonesia Segera Sasar Segmen Premium
Zeekr Intelligent Technology bernama VREMT (Viridi E-Mobility Technology) akan ramaikan mobil listrik di Indonesia. (Dony)
11:08
27 September 2024

Mobil Listrik Merek Zeekr akan Masuk Indonesia Segera Sasar Segmen Premium

- Satu lagi merek mobil listrik akan hadir di Tanah Air, produsen mobil listrik premium Zeekr bakal menghadirkan sejumlah mobil di pasar Indonesia melalui PT Premium Auto Prima (Premium Group) sebagai Agen Pemegang Merek (APM).

Lewat PT Premium Auto Prima, merek ini akan mengenalkan kendaraan listrik luxury yang dipadukan dengan teknologi mutakhir. 

Kehadirannya tak lepas dari proses pengembangan yang dilakukan secara langsung di Zeekr Intelligent Factory yang berlokasi di Hangzhou Bay, Ningbo, Tiongkok. Pabrik ini diklaim sepenuhnya mengintegrasikan proses manufaktur canggih, memadukan teknologi terkini seperti 5G, AI, dan big data. 

Pabrik yang pertama beroperasi pada 19 Oktober 2021 ini memanfaatkan teknologi digital lebih banyak sehingga memungkinkan untuk pengembangan produk berkelanjutan.

Serta memastikan kualitas produk terjamin, proses produksi yang cerdas, sehingga mencapai sistem manufaktur yang transparan, lincah, dan cerdas, serta telah didukung oleh internet mumpuni. 

Perlu diketahui, pabrik ini memiliki lini produksi giga-casting L4 berskala besar pertama di dunia. Proses casting, stamping, welding, pengecatan, hingga final dimonitor dengan baik lewat internet 5G dan big data.

Zeekr juga memanfaatkan teknologi mutakhir seperti Internet of Things dan konektivitas nirkabel guna mencapai kualitas produk terbaik. Berbekal teknologi canggih, pemeriksaan kualitas setiap produk dilakukan sangat ketat dan berstandar tinggi.

Dalam keterangan resminya, Jumat (27/9) JinHong Lin Darwin, Managing Director PT Premium Auto Prima. mengungkapkan bahwa dengan memanfaatkan kecanggihan teknologi yang dimiliki, Zeekr ingin memberikan produk yang tidak hanya sekedar sebuah alat transportasi.

"Kami turut memberikan pengalaman berkendara yang menyenangkan dan mampu memanjakan konsumen secara sesungguhnya saat mengendarai mobil listrik,” ujar JinHong.

Tak hanya proses produksi mobil listrik, Zeekr juga secara mandiri melakukan pembuatan baterai mobil listrik melalui lini bisnis Zeekr Intelligent Technology bernama VREMT (Viridi E-Mobility Technology).

Baterai yang diproduksi di Vremt ini memiliki sejumlah keunggulan, seperti energi tahan lama sehingga daya tahannya juga kuat. Selain itu baterai yang dikembangkan mengedepankan keamanan, kestabilan dan dapat diandalkan. 

Baterai Vremt didesain mengikuti standar sertifikasi keselamatan yang paling ketat di dunia serta telah lulus lebih dari 100 uji keamanan dan keandalan.

Kelebihan lainnya, baterai telah dilengkapi pengisian daya terbaik sehingga pengisian energi juga bisa dilakukan dengan cepat. 

Zeekr juga memiliki Design Studio yang berlokasi di Shanghai, dimana tempat ini merupakan bagian dari evolusi global sekaligus memberikan wawasan penting kepada dunia soal pasar otomotif Tiongkok yang sangat dinamis. 

Zeekr Design Studio juga memberikan berbagai perspektif beragam dan menjadi solusi yang berpusat pada pengguna untuk pasar kendaraan listrik terbesar di dunia itu.

Studio desain ini sangat penting dalam menavigasi lanskap otomotif di Tiongkok yang selalu inovatif. 

Studio Shanghai terletak di dalam pusat riset dan Pengembangan nya di Shanghai. Kehadirannya akan memberikan pemahaman lebih banyak tentang pasar lokal. 

Di dalamnya terdapat beberapa produk yang telah dikembangkan untuk pasar lokal Tiongkok dan juga pasar dunia. Studio ini dipimpin oleh sosok seniman cerdas yang bisa melahirkan desain EV luxury menjadi kenyataan.

Sosok itu adalah Head of Zeekr Art Design, Javier Garcia-Gallardo. Javier mengungkap mobil Zeekr akan menyasar kelas atas dengan menerapkan tiga fitur utama yaitu Safety, Performa dan Teknologi.

"Persyaratan keselamatan sangat penting tidak hanya yang ada di kabin mobil, tetapi juga keselamatan pasif yang terintegrasi sehingga memiliki nilai jual tinggi bagi konsumen Zeekr," jelas Javier Garcia-Gallardo.
 
Untuk Performa, mobil Zeekr akan memaksimalkan pada bagian mesin dan juga baterai. Sedangkan teknologi yang dibenamkan akan sangat berbeda dengan mobil lainnya. 

Merek ini telah memiliki Zeekr 009, Zeekr 009 Grand, Zeekr 001FR, Zeekr 001, Zeekr 007, Zeekr X dan Zeekr 7X. Beberapa di antaranya siap dipasarkan untuk pasar otomotif Indonesia. 

Editor: Dony Lesmana Eko Putra

Tag:  #mobil #listrik #merek #zeekr #akan #masuk #indonesia #segera #sasar #segmen #premium

KOMENTAR