Heboh! Situs Diduga Milik Gerindra Beritakan Akun ''Fufufafa'' dan Hinaan ke Prabowo
Kolase logo Gerindra dan Gibran Rakabuming. [YouTube]
16:48
13 September 2024

Heboh! Situs Diduga Milik Gerindra Beritakan Akun ''Fufufafa'' dan Hinaan ke Prabowo

Akun Kaskus Fufufafa belakangan ini menjadi topik pembicaraan hangat warganet di media sosial. Bukan tanpa sebab, akun berisi postingan tak senonoh dan penghinaan terhadap Prabowo Subianto itu diduga milik putra sulung Presiden Jokowi, Gibran Rakabuming.

Baru-baru ini, beredar situs web Gerindra yang menulis beberapa pemberitaan mengenai Fufufafa. Saat ditelusuri, situs web tersebut memiliki domain gerindra.org.

Melalui pencarian kata kunci Fufufafa, situs tersebut telah menulis tujuh artikel tentang Fufufafa sejak 9 September 2024.

Situs web Gerindra yang memberitakan soal Fufufafa. [gerindra.org]Situs web Gerindra yang memberitakan soal Fufufafa. [gerindra.org]

Jika diperhatikan melalui halaman beranda, situs web tersebut terlihat normal. Pasalnya, web itu juga memberitakan artikel lain terkait Ketua Umum Gerindra, Prabowo Subianto.

Baca Juga: Ngaku Senang, Wapres Maruf Amin Ungkap Obrolannya Bareng Prabowo, Begini Isinya!

Beberapa di antaranya memberitakan visi da misi Prabowo hingga program kerja yang telah dilaksanakan.

Namun setelah ditelusuri, website dengan alamat gerindra.org itu merupakan situs tiruan. Pasalnya, keterangan situs web untuk Partai Gerindra yang tercantum di Wikipedia mengarah pada domain gerindra.id.

Tak hanya itu, jika pengguna mencari kata kunci Gerindra di Google, maka situs web gerindra.id yang akan muncul di hasil pencarian teratas.

Situs web Gerindra. [gerindra.id]Situs web Gerindra. [gerindra.id]

Di sisi lain, media sosial Gerindra seperti X pun juga mencantumkan domain gerindra.id, bukan gerindra.org.

Oleh karena itu, pemberitaan mengenai Fufufafa di situs web gerindra.org patut untuk dipertanyakan.

Baca Juga: Program-program Prabowo Bakal Mulus, Jokowi Minta Tak Ada Penghalang

Editor: Muhammad Yunus

Tag:  #heboh #situs #diduga #milik #gerindra #beritakan #akun #fufufafa #hinaan #prabowo

KOMENTAR