Jika Resmi Gabung FC Empoli, Maarten Paes Kantongi Predikat Kiper Termahal
PSSI terjunkan tim legal khusus untuk percepat perpindahan federasi Maarten Paes. (Instagram/@maartenpaes)
15:54
15 Juli 2024

Jika Resmi Gabung FC Empoli, Maarten Paes Kantongi Predikat Kiper Termahal

Calon Kiper timnas Indonesia, Maarten Paes akan menyandang status penjaga gawang termahal andai resmi direkrut tim Serie A, FC Empoli.

Maarten Paes santer dikabarkan akan merapat ke FC Empoli. Jurnalis Italia, Gianluca Di Marzio menyebut bahwa sudah ada kontak dari klub Serie A itu dengan FC Dallas.

Pakar transfer Fabrizio Romano juga mengabarkan bahwa kiper berusia 26 tahun ini sudah menyepakati kesepakatan pribadi.

"Empoli sudah mengirimkan proposal ke FC Dallas untuk kiper Belanda, Maarten Paes," cuit Fabrizio Romano di akun X pribadinya.

Baca Juga: Terungkap! Striker Top Dunia Eks Rekan Calvin Verdonk Punya Koneksi dengan Indonesia

"Negosiasi sedang berlangsung mengenai peminjaman dengan klausul wajib membeli, karena FC Dallas ingin dia pindah secara permanen. Persyaratan personal sudah disetujui," sambungnya.

Laporan-laporan itu menunjukkan bahwa eks penjaga gawang FC Utrecht ini semakin dekat menyusul Jay Idzes untuk berkompetisi di Serie A.

Menariknya jika resmi direkrut, maka Maarten Paes akan menyandang kiper termahal di skuad FC Empoli. Ia mengalahkan penjaga gawang lain yang dimiliki klub berjuluk Azzurri ini.

Saat ini FC Empoli memiliki empat kiper. Mereka adalah Samuele Perisan, Niccolo Chiorra, Jacoppo eghetti, dan Valerio Biagini.

Harga pasar kiper FC Empoli ini terbilang masih rendah. Samuele Perisan yang paling senior punya harga pasar sebesar Rp10,43 miliar.

Baca Juga: Indra Sjafri Umumkan 23 Pemain Timnas Indonesia untuk Piala AFF U-19 2024 Hari Ini

Sedangkan untuk Niccolo Chiorra Rp5,21 miliar, Jacoppo Seghetti Rp2,61 miliar, dan Valerioa Biagiini Rp869,08 juta.

Harga tersebut kalah dari Maarten Paes yang memiliki pasaran sebesar Rp26,07 miliar. Maka dari itu, ia berpeluang menjadi kiper termahal di Empoli.

Editor: Arief Apriadi

Tag:  #jika #resmi #gabung #empoli #maarten #paes #kantongi #predikat #kiper #termahal

KOMENTAR