Hasil Liga Voli Putri Korea: Megawati On Fire Ukir 6 Poin, Red Sparks Gebuk GS Caltex 23-25 di Set 1
Hasil Liga Voli Putri Korea babak pertama antara GS Caltex vs Red Sparks terhias skor 23-25 di Jangchung Gymnasium, Jumat (10/1/2025).
Pada set pertama, Megawati Hangestri mencetak 6 poin. Dia berhasil menjadi pembeda di momen-momen kritis pertandingan.
Sementara top skor di babak pertama adalah Gyselle Silva yang membukukan 11 poin. Sedangkan Vanja Bukilic, menyumbangkan dua angka.
Hingga berita ini diturunkan, pertandingan GS Caltex vs Red Sparks masih berlangsung di set kedua.
Momen opposite Indonesia, Megawati Hangestri melepaskan spike saat pertandingan Liga Voli Korea 2024/2025 antara Red Sparks vs GS Caltex. (Laman resmi KOVO)Jalan Pertandingan GS Caltex vs Red Sparks
Dua poin pembuka dihasilkan Red Sparks melalui Jung Ho-young dan monster block vanja Bukilic menghentikan spike Gyselle Silva.
GS Caltex yang tampil di depan pendukungnya sneidiri berhasil menyamakan kedudukan menjadi 3-3 melalui spike Silva beruntun.
Bahkan pevoli asal Kuba itu menciptakan servis ace untuk berbalik memimpin 5-4. Tak berselang lama, Bukilic menyamakan papan skor 5-5 melalui spike tiga meter.
Red Sparks sejatinya tampil solid dalam melakukan block. Namun para pemain tuan rumah tidak kekurangan akal untuk menciptakan poin melalui block touch. Skor sementara 8-6 untuk keunggulan GS Caltex di interval pertama.
Megawati Hangestri belum mencetak poin.
Mega akhirnya menciptakan poin pertamanya sekaligus memutus momentum 3 angka beruntun dari GS Caltex.
Skor 9-8 untuk keunggulan GS Caltex.
Megawati kembali membuat papan skor berubah menjadi 10-9 melalui spikenya yang menyentuh block lawan dan keluar lapangan pertandingan.
Tensi laga semakin seru ketika Red Sparks berhasil menyamakan level 10-10.
Red Sparks berbalik memimpin 11-12 setelah setter GS Caltex, Kim Ji-won melakukan overnet ketika hendak melakukan set serangan.
Megawati menambah pundi-pundi poinnya sekaligus menciptakan gap keunggulan dua angka pada skor 11-13.
Tipuan dari Megawati membuat pelatih GS Caltex, Lee Young-taek, mengambil time-out pertamanya.
Keunggulan Red Sparks kembali bertambah 11-14 setelah Jung Ho-young menghentikan spike Gyselle Silva.
Megawati benar-benar on fire. Dia berhasil menciptakan poin keempatnya sekaligus mengubah papan skor menjadi 11-15.
Red Sparks unggul 11-16 di interval kedua di set pertama setelah Yeum Hye-seon menciptakan servis ace.
GS Caltex mencoba memasukkan serve spesialis. Namun hasilnya justru serve yang dilakukan menyangkut.
Skor sementara 12-18, yang membuat pelatih GS Caltex kembali mengambil time-out.
Setelah time-out, dua poin beruntun dihasilkan GS Caltex. Meski demikian tuan rumah masih tertinggal empat angka.
Kedudukan berubah menjadi 15-18 berkat servis ace dari Gyselle Silva, yang sekaligus memaksa pelatih Red Sparks, Ko Hee-jin mengambil time-out keduanya di set pertama.
Megawati kembali menjadi andalan untuk memutus perolehan poin beruntun tuan rumah. Spike lurus Megatron mengubah kedudukan menjadi 15-19.
Setter Red Sparks, Hye-seon mulai mengarahkan bola ke Mega di poin-poin kritis. Skor sementara 16-20.
Papan skor berubah menjadi 18-20 setelah Mega melakukan kesalahan dalam spike. Tensi laga meninggi.
Posisi Red Sparks tak sepenuhnya aman ketika GS Caltex mendekat di kedudukan 20-21.
Red Sparks menutup set pertama di kedudukan 23-25.
(Tribunnews.com/Giri)
Tag: #hasil #liga #voli #putri #korea #megawati #fire #ukir #poin #sparks #gebuk #caltex