Hasil Lengkap India Open 2024 Hari Ini: Jonatan dan Ginting Melesat, Bagas/Fikri Kandas
Tunggal putra Indonesia Anthony Sinisuka Ginting dan Jonatan Christie di BWF World Tour Finals 2023. Simak ulasan hasil India Open 2024 babak 32 besar hari ini berhasil meloloskan tiga wakil Indonesia ke babak 16 besar, Rabu (17/1/2024) malam WIB. 
23:20
17 Januari 2024

Hasil Lengkap India Open 2024 Hari Ini: Jonatan dan Ginting Melesat, Bagas/Fikri Kandas

- Hasil lengkap India Open 2024 babak 32 besar hari ini meloloskan tiga wakil Indonesia ke babak 16 besar, Rabu (17/1/2024) malam WIB.

Tiga wakil Indonesia yang lolos itu, dua diantaranya berasal dari sektor tunggal putra yakni Jonatan Christie dan Anthony Ginting.

Sebelumnya, Fajar Alfian/Rian Ardianto dan Gregoria Mariska terlebih dahulu lolos ke 16 besar pada Selasa (16/1).

Sayang hasil apik Fajar Alfian/Rian Ardianto tak diikuti ganda putra lainnya yakni Bagas Maulana/Shohibul Fikri.

Bagas Maulana/Shohibul Fikri kalah dalam kurun waktu 65 menit saat bertemu Kim Astrup/Anders Rasmussen (Denmark) dengan angka 18-21, 21-17, dan 14-21.

Ganda putra Indonesia Bagas Maulana/Shohibul Fikri ketika bertanding melawan wakil Korea Kang Min-hyuk/Seo Seung-jae di BWF World Tour Finals 2023. Ganda putra Indonesia Bagas Maulana/Shohibul Fikri ketika bertanding melawan wakil Korea Kang Min-hyuk/Seo Seung-jae di BWF World Tour Finals 2023. (PBSI)

Di sisi lain, Jonatan Christie tampil sempurna dengan menang mudah dua gim langsung saat melawan wakil dari Hongkong, Ng Ka Long Angus.

Jonatan menang dua gim dengan angka 21-13 dan 21-7, dengan waktu 34 menit.

Kemenangan ini pun menjadi yang ketiga secara beruntun didapatkan Juara Hongkong Open 2023 itu dari Ng Ka Long Angus.

Sementara pada babak 16 besar India Open 2024, Jonatan akan bersua dengan Lee Zii Jia (Malaysia), Kamis (18/1/2024).

Selain Jonatan, Anthony Ginting juga mencatatkan hasil yang manis.

Berhadapan dengan Kanta Tsuneyama (Jepang), Ginting sempat dibuat kuwalahan.

Pasalnya, Ginting berhasil menang comeback (17-21, 21-16, dan 21-23), dengan waktu 84 menit.

Dengan hasil ini, Ginting akan melawan pemenang antara Kenta Nishimoto (Jepang) dan Lu Guang Zu (China).

Yang berarti amunisi Indonesia di sektor tunggal putra masih lengkap dengan pemain terbaiknya.

Sementara wakil Indonesia lainnya yang juga lolos adalah dari sektor ganda campuran, Rehan Naufal/Lisa Ayu.

Rehan Naufal/Lisa Ayu dinyatakan menang Walkover (WO) dari pasangan Hongkong, Tang Chun Man/Tse Ying Suet.

Satu wakil lain yang bermain hari ini dan tak lolos adalah pasangan Rinov Rivaldy/Pitha Mentari.

Ganda campuran Indonesia ini dipaksa kalah dari Chen Tang Jie/Toh Ee Wei (Malaysia) lewat skor 21-14, 11-21, 11-21.

Hasil India Open 2024 Babak 32 Besar

Rabu, 17 Januari 2024

  • Match 1 (XD): Rinov Rivaldy/Pitha Mentari (Indonesia) vs Chen Tang Jie/Toh Ee Wei (Malaysia), 21-14, 11-21, 11-21
  • Match 12 (MD): Bagas Maulana/Shohibul Fikri (Indonesia) vs Kim Astrup/Anders Rasmussen (Denmark), 18-21, 21-17, 14-21

Court 2

  • Match 7 (MS): Ng Ka Long Angus (Hong Kong) vs Jonatan Christie (Indonesia), 13-21, 7-21
  • Match 10 (MS): Kanta Tsuneyama (Jepang) vs Anthony Ginting (Indonesia), 21-16, 21-23, 17-21

Court 3

  • Match 14 (XD): Rehan Naufal/Lisa Ayu (Indonesia) vs Tang Chun Man/Tse Ying Suet (Hong Kong), WO

Hasil India Open 2024, Selasa (16/1/2024)

Court 1

  • Match 1: Gregoria Mariska (Indonesia) vs Sung Shuo Yun (Taiwan), 21-10, 21-15

Court 2

  • Match 7: Fajar Alfian/Rian Ardianto (Indonesia) vs Man Wei Chong/Kai Wun Tee (Malaysia), 16-21, 21-15, 21-13
  • Match 9: Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin (Indonesia) vs Rasmus Kjaer/Frederik Sogaard (Denmark), 18-21, 19-21
  • Match 10: Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja (Indonesia) vs Feng Yan Zhe/Huang Dong Ping (China), 15-21, 23-21, 12-21

(Tribunnews.com/Ali)

Editor: Arif Tio Buqi Abdulah

Tag:  #hasil #lengkap #india #open #2024 #hari #jonatan #ginting #melesat #bagasfikri #kandas

KOMENTAR