Tak Dipanggil ke Timnas Indonesia, Elkan Baggott 'Sambangi' Jordi Amat
Trio Bek Tengah Timnas Indonesia, Rizky Ridho (Kiri), Jordi Amat (Tengah) dan Elkan Baggott (Kanan). (pssi.org)
17:06
19 Mei 2024

Tak Dipanggil ke Timnas Indonesia, Elkan Baggott 'Sambangi' Jordi Amat

Bek Timnas Indonesia, Elkan Baggott, memberikan pujian untuk kompatriotnya di lini pertahanan, Jordi Amat, yang sukses mencetak gol untuk Johor Darul Takzim (JDT) pada lanjutan Liga Super Malaysia 2024.

Respons yang diberikan Elkan Baggott di akun media sosial milik Jordi Amat itu menjadi sorotan publik. Pada mulanya, Jordi mengunggah beberapa foto yang menampilkan aksi-aksinya pada laga tersebut.

Dalam duel yang berlangsung di Stadion Sultan Ibrahim, Sabtu (18/5/2024) itu, Jordi Amat menyumbangkan gol ketiga JDT setelah memaksimalkan assist yang diberikan oleh Matthew Davies.

Gol yang dilesakkan bek Timnas Indonesia ini melengkapi kemenangan skuad asuhan Hector Bidoglio yang unggul 3-1 atas Negeri Sembilan pada pertandingan pekan kedua Liga Super Malaysia 2024.

“Cara yang luar biasa untuk memulai liga: kemenangan pertama dan gol pertama. Hari yang bahagia! Terima kasih kepada semua penggemar atas dukungannya. Ayo terus maju,” tulis Jordi Amat dalam akun media sosialnya.

Sejumlah foto yang menampilkan aksi-aksi selebrasi Jordi Amat itulah yang mendapat sorotan dari Elkan Baggott. Pemain keturunan Inggris-Indonesia ini menyambangi akun Instagram Jordi Amat dan memberikan komentar ‘Amigooo’ yang dalam bahasa Indonesia berarti ‘teman’.

Dibandingkan komentar-komentar lainnya yang muncul, mulai dari Rizky Ridho, Justin Hubner, hingga Ivar Jenner, komentar Elkan Baggott inilah yang paling banyak mendapatkan respons dari netizen.

Pasalnya, komentar itu sudah disukai sebanyak lebih dari 5 ribu kali. Jumlah balasannya juga mencapai lebih dari 900 komentar. Sebagian besar balasan ini memberikan dukungan kepada Elkan Baggott.

Pasalnya, pemain asal klub Ipswich Town itu belakangan menjadi sorotan publik karena tidak mendapatkan panggilan dari Shin Tae-yong untuk menghadapi dua laga terakhir Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Dari 22 nama pemain Timnas Indonesia yang dipanggil Shin Tae-yong, sosok Elkan Baggott tak muncul dalam daftar panggilan ini. Tentu saja, hal ini menimbulkan tanda tanya besar di kalangan publik.

Pasalnya, Baggott adalah salah satu pemain keturunan terlama yang sudah bekerja bersama Shin Tae-yong di Timnas Indonesia. Namun, tiba-tiba sang pemain tak mendapatkan panggilan di laga penting.

Kontributor: Muh Faiz Alfarizie

Editor: Irwan Febri

Tag:  #dipanggil #timnas #indonesia #elkan #baggott #sambangi #jordi #amat

KOMENTAR