Deretan Bek Asing dengan Performa Paling Prima Meski Timnya Ada di Papan Bawah BRI Liga 1
Pesepak bola Bhayangkara Presisi Indonesia FC Anderson Salles (tengah) melakukan selebrasi bersama rekannya usai mencetak gol ke gawang Persita Tangerang pada lanjutan Liga 1 di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Minggu (17/12/2023). ANTARA FOTO/ Fakhri Hermansyah/aww.
04:24
11 April 2024

Deretan Bek Asing dengan Performa Paling Prima Meski Timnya Ada di Papan Bawah BRI Liga 1

Beberapa klub di papan bawah klasemen BRI Liga 1 2023/2024 memiliki pemain bertahan yang potensial menjadi incaran di bursa transfer mendatang.

Meskipun berada di zona merah, mereka memiliki pemain dengan statistik yang menonjol, yang bisa menjadi daya tarik bagi klub lainnya.

Jika terdegradasi, pemain asing ini berpotensi menjadi komoditas transfer yang menarik untuk musim depan. Setidaknya, ada tiga bek asing dari klub papan bawah yang memiliki statistik impresif sepanjang musim ini.

Pesepak bola Arema FC Charles Almeida (ketiga kanan) bersama rekan setim berselebrasi usai mencetak gol ke gawang Persis Solo pada pertandingan BRI Liga 1 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Sabtu (9/12/2023).  ANTARA FOTO/Nyoman Hendra Wibowo/YUPesepak bola Arema FC Charles Almeida (ketiga kanan) bersama rekan setim berselebrasi usai mencetak gol ke gawang Persis Solo pada pertandingan BRI Liga 1 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Sabtu (9/12/2023). ANTARA FOTO/Nyoman Hendra Wibowo/YU

Charles Almeida

Ancaman degradasi bagi Arema FC sepanjang musim ini membuat pemain-pemainnya gelisah. Salah satu bek yang layak diperhatikan adalah Charles Almeida, asal Brasil.

Dengan 27 penampilan dalam BRI Liga 1 2023/2024, performanya konsisten dengan hanya tiga kali absen.

Statistiknya menunjukkan kualitasnya, terutama dalam clearances, dengan 101 yang membuatnya peringkat keempat di liga.

Dia juga memiliki 22 block, peringkat keempat, dan 1.048 pass, juga peringkat keempat.

Anderson Salles

Meskipun Bhayangkara FC terperosok di zona merah dan menghadapi risiko degradasi, bek andalannya, Anderson Salles, telah menampilkan konsistensi dalam penampilannya di BRI Liga 1 2023/2024.

Berusia 36 tahun, Salles telah menjadi pilar tim sejak 2021, dan pada musim ini, ia mencatatkan dua gol dalam 29 penampilannya.

Dalam statistik, Salles menonjol di peringkat kedua dalam intercepts dengan 118 sapuan, dan peringkat ketujuh dalam intersepsi dengan 132 kali.

Selain itu, ia juga berhasil melakukan 19 blok, menempatkannya di peringkat kesembilan dalam liga.

Javlon Guseynov

Javlon Guseynov, pemain bertahan dari Pendekar Cisadane, menarik perhatian klub-klub BRI Liga 1 untuk bursa transfer mendatang meski timnya tengah berjuang.

Dalam 28 pertandingan, dia mencetak satu gol dan satu assist, absen hanya beberapa kali karena hukuman kartu.

Statistiknya menjanjikan dengan 98 clearances, peringkat keenam di liga, serta 20 kemenangan duel udara, peringkat kedelapan.

Guseynov juga memiliki 137 intersep, peringkat keempat, dan 132 passing, peringkat kesepuluh di liga

Kontributor : Imadudin Robani Adam

Editor: Reky Kalumata

Tag:  #deretan #asing #dengan #performa #paling #prima #meski #timnya #papan #bawah #liga

KOMENTAR