The Golf Couple dan Hijab Golfer Sabet Juara Ajang The Range Par-Tee di Damai Indah Golf PIK Course
The Golf Couple dan Hijab Golfer raih juara The Range Par-Tee di kawasan Damai Indah Golf PIK Course, Jakarta Utara. (Istimewa)
14:48
24 Oktober 2024

The Golf Couple dan Hijab Golfer Sabet Juara Ajang The Range Par-Tee di Damai Indah Golf PIK Course

–Kombinasi The Golf Couple dan Hijab Golfer berhasil menyabet gelar juara di ajang bertajuk The Range Par-Tee di kawasan Damai Indah Golf PIK Course, Jakarta Utara.

Wanda Omar yang merupakan bagian dari Golf Couple menyatakan, di ajang ini ingin memberi tahu ke semua orang kalau main golf itu memiliki banyak manfaat bagi banyak orang. ”Terutama buat couple. Nah, sebagian Hijab Golfer juga ada yang main sama suaminya, couple-nya,” kata Wanda.

Sementara itu, founder Hijab Golfer Desy Fatmawati menuturkan, komunitas yang dibentuk sejak 2021 memiliki beberapa tujuan. Yakni, ingin menyatukan teman hijaber. ”Kalau hijab itu bukan batasan buat main golf,” ujar Desy.

Selain itu, ada paradigma yang menyebut pemain golf perempuan berpakaian seksi. ”Jadi kami juga mau ubah paradigma itu. Kalau golf juga bisa bagi teman-teman yang hijab juga,” tutur Desy yang akrab disapa Eci itu.

Gelar juara ini sebagai bukti bahwa para perempuan berhijab bisa berprestasi. Apalagi, dalam event ini lebih banyak diikuti oleh golfer laki-laki.

The Range adalah kawasan golf entertainment (golftainment) pertama di Indonesia. Tempat ini merupakan tempat olahraga sekaligus rekreasi bersama keluarga, teman, dan rekan kerja.

Direktur Utama Damai Indah Golf Budiarsa Sastrawinata menyatakan, di usia yang tepat 2 tahun itu pada 23 Oktober, pihaknya senang sudah menjadi destinasi wisata baru yang dapat dinikmati masyarakat luas, baik lokal maupun internasional.

Menurutnya, keberadaan The Range selama dua tahun telah menjadi opsi bagi masyarakat untuk menikmati waktu bersama teman-teman dan keluarga mereka melakukan kegiatan olahraga yang sehat dan menyenangkan.

”Mulai dari bermain bersama orang-orang terdekat, kegiatan kantor, atau sekedar mengisi waktu liburan bisa dilakukan di sini,” kata Budiarsa.

General Manager Damai Indah Golf Hengki Wirawan menambahkan, saat ini, tren bermain golf sedang meningkat. Akses bermain golf semakin mudah dapat dijangkau semakin banyak orang, termasuk anak-anak muda. Olahraga ini memang cocok bagi siapa saja, mulai dari anak-anak, dewasa, hingga senior.

”Mau mulai bermain golf, sampai kompetisi fun golf bisa dilakukan di The Range. Di sini bisa dilakukan kompetisi di 40 bay secara bersamaan. Fasilitas games yang kami miliki dapat dinikmati berbagai level pemain,” terang Hengki.

Editor: Latu Ratri Mubyarsah

Tag:  #golf #couple #hijab #golfer #sabet #juara #ajang #range #damai #indah #golf #course

KOMENTAR