Susunan Pemain Malut United Vs Bhayangkara FC: David Da Silva dan Ciro Alves Starter
- Susunan pemain Malut United vs Bhayangkara FC memastikan beberapa bomber tuan rumah tampil.
Duel Malut United vs Bhayangkara FC dihelat di Stadion Gelora Kie Raha Ternate, Sabtu (31/1/2026) pukul 13.30 WIB.
Ciro Alves dan David da Silva kembali jadi starter di skuad Malut United. Kedua pemain ini telah menjadi mesin gol Malut.
Bersama Tyronne de Pino dan Yakob Sayuri, Ciro Alves dan David da Silva menyumbang 28 gol dari total 37 gol Malut United sejauh musim ini.
Melansir laman I League, Ciro Alves bahkan sudah masuk dalam lima besar top skor Super League dengan 8 gol.
Baca juga: Link Live Streaming Malut United Vs Bhayangkara FC di Super League 2025-2026
Hendri Susilo Tekankan Fokus Pemain
Pelatih Malut United di Super League 2025-2026, Hendri Susilo.
Pelatih Malut United, Hendri Susilo, menyatakan bahwa tim asuhannya tidak boleh lengah.
Hal ini tak lepas dari upaya Malut United untuk menjaga posisinya di papan atas klasemen Super League, yakni menempati peringkat ke-9 dengan 23 poin.
Baca juga: Persis Vs Persib: Tanpa Marc Klok, Hodak Tegaskan Maung Siap Tempur
“Saya mengingatkan pemain agar tidak menganggap enteng laga kali ini. Kami harus tetap fokus dan berjuang demi menjaga persaingan di papan atas,” ujar mantan pelatih PSBS Biak itu.
“Saya yakin mentalitas mereka sudah teruji dan mudah-mudahan raihan tiga poin yang diharapkan bisa kembali terwujud,” kata Hendri Susilo.
Susunan Pemain Malut United vs Bhayangkara FC
Malut United: Alan Jose (PG); Nilson Jr, Gustavo Franca, Yance Sayuri, Safrudin Tahar; Angulo, Manahati Lestusen, Tyronne Del Pino; Taufik Rustam, Ciro Alves, David da Silva.
Pelatih: Hendri Susilo
Bhayangkara FC: Aqil Savik (PG); Nehar Sadiki, Slavko Damjanovic, Moises Wolschick, M Ichsan, Sani Rizki Fauzi, Wahyu Subo Seto, Bernard Henry, Moussa Sidibe, Privat Mbarga, Frengky Missa.
Pelatih: Paul Munster
Tag: #susunan #pemain #malut #united #bhayangkara #david #silva #ciro #alves #starter