Hasil Persib Vs PSBS 1-0: Diwarnai 1 Kartu Merah, Gol Berguinho Jadi Penentu
Berguinho merayakan gol penentu yang membawa Persib Bandung menang 1-0 atas PSBS Biak di Super League 2025-2026.(KOMPAS.com/ADIL NURSALAM)
21:00
25 Januari 2026

Hasil Persib Vs PSBS 1-0: Diwarnai 1 Kartu Merah, Gol Berguinho Jadi Penentu

Hasil Persib vs PSBS Biak dalam lanjutan Super League 2025-2026, Minggu (25/1/2026) malam WIB, berakhir dengan skor 1-0, gol Berguinho jadi penentu.

Laga pekan ke-18 Super League 2025-2026 antara Persib vs PSBS Biak berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung.

Gol semata wayang dalam duel Persib vs PSBS Biak diciptakan oleh Berguinho (88').

Pertandingan ini juga diwarnai dengan satu kartu merah yang diberikan kepada Heri Susanto di menit ke-56.

Dengan hasil tersebut, Persib Bandung mengkudeta Borneo FC dari puncak klasemen sementar Super League 2025-2026.

Persib Bandung duduk di peringkat satu dengan mengoleksi torehan 41 poin, terpaut satu angka dengan Borneo FC di posisi dua.

Sementara PSBS Biak menempati urutan ke-15 dengan mengumpulkan perolehan 16 poin.

Pada pekan selanjutnya, Persib Bandung melawat ke markas Persis Solo, sedangkan PSBS Biak akan melawan Madura United.

Jalannya Pertandingan

Bermain di hadapan pendukung sendiri, Persib Bandung langsung mengambil alih permainan sejak menit awal. Tekanan terus dilancarkan ke area pertahanan PSBS Biak.

Peluang pertama tercipta pada menit keenam melalui sepakan Thom Haye. Namun, peluang tersebut masih bisa diamankan lini belakang PSBS Biak yang tampil solid.

Marc Klok kemudian mencoba peruntungan lewat tembakan jarak jauh. Lagi-lagi, upaya tersebut belum membuahkan hasil karena berhasil diblok pemain bertahan PSBS Biak.

Memasuki menit ke-20, intensitas serangan Persib Bandung semakin meningkat. PSBS Biak pun memilih bertahan dengan menumpuk pemain di area pertahanan.

Kakang Rudianto hampir membuka keunggulan setelah menusuk ke lini tengah dan melepaskan tembakan jarak jauh.

Akan tetapi, kiper PSBS Biak, Kadu, tampil cemerlang dengan melakukan penyelamatan penting.

Penampilan impresif Kadu membuat gawang PSBS Biak tetap aman hingga turun minum.

Duel pemain Persib vs PSBS dalam lanjutan Super League 2025-2026 yang digelar di Stadion GBLA, Minggu (25/1/2026).KOMPAS.com/ADIL NURSALAM Duel pemain Persib vs PSBS dalam lanjutan Super League 2025-2026 yang digelar di Stadion GBLA, Minggu (25/1/2026).

PSBS Biak Bertahan, Persib Terus Menekan

PSBS Biak sempat memberikan ancaman melalui Eduardo Barbosa pada menit ke-38.

Sepakan dari luar kotak penalti yang dilepaskannya masih terlalu lemah dan mudah diamankan Teja Paku Alam.

Hingga babak pertama berakhir, skor Persib vs PSBS masih sama kuat 0-0.

Memasuki babak kedua, pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, melakukan perubahan dengan memasukkan Andrew Jung untuk menambah daya gedor.

Tekanan Persib Bandung langsung meningkat. Thom Haye kembali mencoba peruntungannya lewat tembakan jarak jauh, tetapi bola masih melenceng dari sasaran.

Kartu Merah Heri Susanto Ubah Jalannya Laga

Titik balik pertandingan terjadi pada menit ke-56. Kapten PSBS Biak, Heri Susanto, diganjar kartu kuning kedua oleh wasit usai melakukan pelanggaran terhadap pemain Persib Bandung.

Bermain dengan 10 orang, PSBS Biak memilih bertahan total dan mengandalkan serangan balik.

Pelatih Agung Sugeng pun melakukan perubahan dengan memasukkan Nelson Alom guna memperkuat lini tengah.

Keunggulan jumlah pemain membuat Persib semakin leluasa menekan. Namun, hingga memasuki menit ke-80, gol yang ditunggu belum juga tercipta.

Bojan Hodak kemudian memasukkan Ramon Tanque dan Robi Darwis untuk menambah variasi serangan.

Gol Penentu Jelang Laga Usai

Usaha Persib Bandung akhirnya membuahkan hasil pada menit ke-88.

Ramon Tanque mengirimkan umpan matang yang berhasil diselesaikan Berguinho dengan sempurna.

Gol tersebut memastikan Hasil Persib vs PSBS berakhir dengan skor 1-0 untuk kemenangan Maung Bandung.

Susunan Pemain Persib Vs PSBS Biak

Persib (4-2-3-1): 14-Paku Alam (PG); 5-Rudianto (6-Darwis 80'), 4-Julio Cesar, 48-Matricardi, 19-Dewangga (93-Barba 64'); 23-Klok (K) (18-Adam Alis 17'), 55-Putros; 97-Berguinho, 7-Beckham Putra (90-Jung 46'), 33-Haye; 94-Uilliam (94-Tanque 80').

Pelatih: Bojan Hodak

PSBS Biak (4-2-3-1): 41-Kadu (PG); 5-Haji Haris, 3-Budiyono, 6-Embalo, 33-Pablo Andrade (26-George Brown 26'); 20-Barbosa, 27-Putra; 7-Blanco, 94-Susanto (K), 10-Luquinhas; 30-Armaiyn. (90-Nelson 60').

Pelatih: Agung Sugeng

Tag:  #hasil #persib #psbs #diwarnai #kartu #merah #berguinho #jadi #penentu

KOMENTAR