Piala Asia 2023: Kubo Cedera, Masalah Jepang Jelang Lawan Indonesia
Penyerang Jepang, Takefusa Kubo, berlari dengan bola dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia yang mempertemukan Syria vs Jepang di Stadion Abdullah Al-Faisal pada 21 November 2023.(AFP)
18:48
5 Januari 2024

Piala Asia 2023: Kubo Cedera, Masalah Jepang Jelang Lawan Indonesia

Jepang mengalami masalah menjelang tampil di Piala Asia 2023 seusai Takefusa Kubo mengalami cedera.

Takefusa Kubo menjadi satu dari 26 nama pemain yang dipanggil pelatih timnas Jepang, Hajime Moriyasu, untuk Piala Asia 2023.

Namun, Takefusa Kubo justru menderita cedera otot paha saat tengah membela Real Sociedad dalam duel melawan Deportivo Alaves.

Informasi mengenai Takefusa Kubo pun telah dikonfirmasi langsung oleh Real Sociedad pada Kamis (4/1/2024).

“Takefusa Kubo mengalami cedera otot di paha kirinya saat laga Real Sociedad melawan Deportivo Alaves,” tulis pernyataan resmi Sociedad.

“Dia (Takefusa Kubo) telah memulai pengobatan melalui terapi fisik,” lanjut keterangan resmi Sociedad.

Kendati demikian, Real Sociedad menyampaikan Takefusa Kubo tetap bergabung dengan skuad Jepang untuk berkompetisi di Piala Asia 2023.

Pemain berumur 22 tahun itu pun akan mendapatkan perawatan dari tim medis Jepang demi fit saat mentas di Piala Asia 2023.

“Dalam beberapa jam ke depan, Kubo akan melakukan perjalanan dengan timnas Jepang, ia akan mendapatkan perawatan.”

Tentunya, kondisi tak ideal pemain berjuluk Messi dari Jepang menjelang Piala Asia 2023 menjadi kabar kurang mengenakkan bagi tim Samurai Biru.

Apalagi, Jepang mempunyai misi untuk menegaskan dominasi sebagai tim dengan gelar Piala Asia terbanyak.

Jepang saat ini merupakan tim tersukses di Piala Asia seusai berhasil menjuarai kompetisi empat tahunan itu sebanyak empat kali.

Sekarang ini, Jepang berada di Grup D Piala Asia 2023 bersama Vietnam, Indonesia, dan Irak.

Jepang akan memulai perjuangan dengan menghadapi Vietnam pada Minggu (14/1/2024) lalu dilanjutkan melawan Irak pada Jumat (19/1/2024).

Perjuangan Jepang di fase Grup D Piala Asia 2023 bakal ditutup dengan menghadapi timnas Indonesia pada Rabu (24/1/2024).

Tag:  #piala #asia #2023 #kubo #cedera #masalah #jepang #jelang #lawan #indonesia

KOMENTAR