Jadwal Live Streaming Barcelona Vs Real Madrid di Final Piala Super Spanyol 2026
Link live streaming Barcelona vs Real Madrid pada partai puncak Piala Super Spanyol 2026, Senin (12/1/2026) pukul 02.00 WIB.(AFP/FADEL SENNA)
12:56
11 Januari 2026

Jadwal Live Streaming Barcelona Vs Real Madrid di Final Piala Super Spanyol 2026

Duel Barcelona  vs Real Madrid dalam lanjutan Piala Super Spanyol (Supercopa de Espana) 2026 akan digelar Senin (12/1/2026) pukul 02.00 WIB. Simak link live streaming dalam artikel ini.

Laga final Piala Super Spanyol 2026 antara Barcelona vs Real Madrid bakal tersaji di Stadion King Abdullah Sports City, Jeddah, Arab Saudi.

Pertandingan Barcelona vs Real Madrid diprediksi berlangsung sengit karena kedua tim sama-sama menunjukkan performa impresif menuju laga final Piala Super Spanyol 2026.

Barcelona melaju ke partai puncak dengan kepercayaan diri tinggi setelah menumbangkan Athletic Club 5-0 di babak semifinal.

Sementara itu, Real Madrid juga menegaskan kesiapan mereka dengan kemenangan tipis 2-1 atas Atletico Madrid.

Melansir dari Flashcore, Barcelona dan Real Madrid tercatat sama-sama meraih lima kemenangan beruntun di semua ajang.

Dari lima pertemuan terakhir El Clasico, Barcelona lebih unggul dengan empat kemenangan, sedangkan sisanya dimenangkan oleh Real Madrid.

Meski demikian, Real Madrid memiliki modal psikologis setelah menang pada pertemuan terakhir di Liga Spanyol musim ini, menjadi tantangan tersendiri bagi Hansi Flick untuk membalas kekalahan tersebut.

Hansi Flick Tekankan Kekompakan Barcelona

Pelatih Barcelona, Hansi Flick, menegaskan bahwa kunci menghadapi Real Madrid di final Piala Super Spanyol 2026 adalah kekompakan tim dan mental yang solid.

"Ini El Clasico dan saya ingin melihat hal yang sama seperti saat melawan Athletic Club,” kata Hansi Flick dikutip dari situs resmi klub.

"Bahwa kita bermain sebagai tim, bersatu. Itulah yang ingin saya lihat. Saya ingin mereka menunjukkan yang terbaik di lapangan. Bagi saya, itu yang terpenting."

Kondisi Pemain Real Madrid

Pelatih Real Madrid, Xabi Alonso, memberikan kabar positif menjelang final.

Federico Valverde (tengah) merayakan gol dengan Jude Bellingham dalam partai semifinal Piala Super Spanyol 2026 Atletico Madrid vs Real Madrid di Stadion King Abdullah Sports City, Jeddah, Arab Saudi, 8 Januari 2026.FADEL SENNA Federico Valverde (tengah) merayakan gol dengan Jude Bellingham dalam partai semifinal Piala Super Spanyol 2026 Atletico Madrid vs Real Madrid di Stadion King Abdullah Sports City, Jeddah, Arab Saudi, 8 Januari 2026.

Beberapa pemain belakang disebut berada dalam kondisi membaik, termasuk Raul Asencio, Dean Huijsen, dan Antonio Rudiger.

"Asencio, Rudiger, dan Huijsen semuanya merasa lebih baik. Kami akan berlatih sore ini dan melakukan penilaian akhir sebelum mengambil keputusan," ujar Xabi Alonso.

Menurut Xabi, kondisi ketidakstabilan ketersediaan pemain memberi tekanan tambahan bagi mereka yang harus tampil lebih banyak.

Namun, Fotmob mencantumkan Raul Asencio dan Dean Huijsen dalam prediksi susunan pemain pada laga ini.

Prediksi Susunan Pemain dan Skor

Barcelona (4-2-3-1): 13-Joan Garcia (GK); 23-Kounde, 24-Eric Garcia, 5-Cubarsi, 3-Balde; 8-Pedri, 21-De Jong; 10-Yamal, 11-Raphinha, 20-Olmo; 7-Ferran.

Real Madrid (4-2-3-1): 1-Courtois (GK); 8-Valverde, 17-Raul Asencio, 24-Dean Huijsen, 18-Carreras; 14-Tchouameni, 6-Camavinga; 11-Rodrygo, 7-Vinicius, 5-Bellingham; 10-Mbappe.

Berdasarkan performa terkini, rekor pertemuan, kedalaman skuad, dan prediksi dari Sportsmole, duel Barcelona vs Real Madrid diperkirakan akan berakhir 3-2.

Live Streaming Barcelona Vs Real Madrid

Pertandingan Barcelona melawan Real Madrid tidak akan ditayangkan melalui siaran langsung televisi nasional.

Kendati demikian, menurut situs Barca Blaugranes pecinta sepak bola dapat menonton laga tersebut melalui link live streaming berikut:

Jangan lewatkan duel panas Barcelona vs Real Madrid dalam partai puncak Piala Super Spanyol 2026.

Tag:  #jadwal #live #streaming #barcelona #real #madrid #final #piala #super #spanyol #2026

KOMENTAR