Persija Vs Bhayangkara FC: Munster Enggan Terpengaruh Absennya Mauricio Souza
Pelatih Bhayangkara FC Paul Munster mengakui kualitas juara bertahan Persib Bandung pada laga pekan ke-15 Super League 2025-2026, Minggu (21/12/2025) di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA). (KOMPAS.com/ADIL NURSALAM)
15:55
29 Desember 2025

Persija Vs Bhayangkara FC: Munster Enggan Terpengaruh Absennya Mauricio Souza

- Duel Persija vs Bhayangkara FC akan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta Pusat, Senin (29/12/2025) pukul 19.00 WIB.

Pada laga tunda pekan ke-8 Super Leage 2025-2026 ini, Persija Jakarta tidak akan didampingi pelatih kepala Mauricio Souza.

Pelatih asal Brasil itu harus menjalani sanksi larangan mendampingi tim akibat akumulasi kartu kuning.

Absennya Mauricio Souza sempat menjadi sorotan jelang laga. Namun, kondisi tersebut tidak dianggap sebagai keuntungan oleh pelatih Bhayangkara FC, Paul Munster.

Paul Munster menilai situasi seperti ini merupakan hal biasa dalam sepak bola.

Paul Munster Pernah Alami Situasi Serupa

Paul Munster mengaku memiliki pengalaman serupa saat masih menangani Bhayangkara FC maupun Persebaya Surabaya.

Menurutnya, hukuman bagi pelatih tidak selalu berdampak langsung terhadap hasil pertandingan.

“Ini tidak menjadi sebuah keuntungan karena saya sudah mengalami hal ini sebelumnya,” ujar Paul Munster.

“Saya pernah dihukum tapi tim bisa tetap menang,” lanjutnya.

Pelatih asal Irlandia itu menyampaikan bahwa pertandingan tetap berjalan sesuai rencana tim, terlepas dari siapa yang berada di pinggir lapangan.

Ia menilai sepak bola tidak hanya bergantung pada instruksi pelatih.

Peran Pemain Lebih Jadi Faktor

Pemain Persija Jakarta Bruno Tubarao berebut bola dengan pesepak bola Persik Kediri Telmo Ferreira Castanheira (kanan) pada pertandingan Super League 2025-2026 di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Kamis (20/11/2025). Persija Jakarta menang atas Persik Kediri dengan skor 3-1. ANTARA FOTO/Mohammad Ayudha/barANTARA FOTO/MOHAMMAD AYUDHA Pemain Persija Jakarta Bruno Tubarao berebut bola dengan pesepak bola Persik Kediri Telmo Ferreira Castanheira (kanan) pada pertandingan Super League 2025-2026 di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Kamis (20/11/2025). Persija Jakarta menang atas Persik Kediri dengan skor 3-1. ANTARA FOTO/Mohammad Ayudha/bar

Paul Munster menegaskan bahwa peran pemain di lapangan menjadi faktor penting dalam setiap pertandingan Super League 2025-2026. 

Menurutnya, pelatih memang menyiapkan strategi, tetapi eksekusi tetap berada di tangan pemain.

“Ini yang paling penting saya dan coach lainnya, kami akan memiliki strategi, tetapi, di lapangan kami harus mempercayai para pemainmu,” ucap Paul Munster.

Ia juga memberikan pandangannya mengenai kekuatan Persija. Paul Munster menyebut Persija tetap menjadi tim dengan kualitas pemain yang baik seperti musim-musim sebelumnya.

Faktor bermain di kandang juga dinilai memberi suasana berbeda bagi Macan Kemayoran.

“Di Indonesia, ketika kamu bermain di kandang, suasana pasti berbeda,” kata Munster.

“Tapi Persija merupakan tim dan punya pemain yang bagus,” tambahnya.

Di sisi lain, Paul Munster menyampaikan keyakinannya terhadap skuad Bhayangkara FC.

Ia menilai timnya juga memiliki pemain dengan kualitas mumpuni dan siap menghadapi laga ini dengan fokus penuh.

“Kami mau perlahan-lahan mau karena pertandingan ini sangat bagus dan sulit untuk kami,” ujarnya.

“Kami harus fokus untuk mendapatkan hasil positif,” tutup Paul Munster.

Tag:  #persija #bhayangkara #munster #enggan #terpengaruh #absennya #mauricio #souza

KOMENTAR