Barcelona Siapkan Pengganti Christensen, Bek City Eks Rekan Thom Haye Masuk Radar
Bek Manchester City, Nathan Ake, melakukan selebrasi setelah mencetak gol kedua timnya ke gawang Fulham dalam pertandingan Liga Inggris di Stadion Etihad, Manchester, Sabtu (2/9/2023).(AFP/OLI SCARFF)
10:12
26 Desember 2025

Barcelona Siapkan Pengganti Christensen, Bek City Eks Rekan Thom Haye Masuk Radar

- Barcelona menerima kabar kurang menguntungkan menjelang libur Natal 2025. Andreas Christensen mengalami cedera lutut serius saat menjalani sesi latihan pada Sabtu, 20 Desember 2025.

Andreas Christensen awalnya merasakan nyeri setelah lutut kirinya terkilir ketika persiapan menghadapi Villarreal.

Pemeriksaan lanjutan menunjukkan Christensen mengalami robekan ligamen anterior cruciate pada lutut kiri. 

Kondisi tersebut membuat bek asal Denmark itu diperkirakan menepi dalam waktu panjang.

Situasi ini datang di saat Barcelona sudah lebih dulu kehilangan Ronald Araujo, yang masih absen karena alasan kesehatan dan belum memiliki jadwal kembali ke lapangan.

Kondisi tersebut membuat pilihan bek tengah Barcelona semakin terbatas.

Saat ini, klub hanya memiliki Pau Cubarsi, Gerard Martin, dan Eric Garcia sebagai opsi utama di jantung pertahanan.

Jules Kounde bisa dimainkan sebagai bek tengah, namun lebih sering digunakan sebagai bek kanan.

Dengan kalender padat Liga Spanyol 2025-2026, Barcelona perlu menjaga kedalaman skuad agar tetap stabil.

Eks Rekan Thom Haye Masuk Radar Barcelona

Bek Manchester City, Nathan Ake, merayakan gol ke gawang Arsenal pada laga babak keempat Piala FA 2022-2023 di Stadion Etihad, Sabtu (28/1/2023) dini hari WIB. Terkini, Nathan Ake cedera yang membuatnya terancam absen melawan Real Madrid dalam leg pertama semifinal Liga Champions 2022-23, Rabu (10/5/2023) dini hari WIB.AFP/OLI SCARFF Bek Manchester City, Nathan Ake, merayakan gol ke gawang Arsenal pada laga babak keempat Piala FA 2022-2023 di Stadion Etihad, Sabtu (28/1/2023) dini hari WIB. Terkini, Nathan Ake cedera yang membuatnya terancam absen melawan Real Madrid dalam leg pertama semifinal Liga Champions 2022-23, Rabu (10/5/2023) dini hari WIB.

Untuk mengatasi kondisi tersebut, Barcelona mulai menyusun langkah di bursa transfer Januari 2026.

Salah satu nama yang masuk dalam daftar pertimbangan adalah bek Manchester City, Nathan Ake.

Pemain berusia 30 tahun itu dinilai cocok sebagai solusi jangka pendek hingga akhir musim.

Ake dikenal memiliki pengalaman bermain di level tertinggi dan mampu menempati beberapa posisi di lini belakang. Selain bek tengah, ia juga bisa beroperasi sebagai bek kiri.

Kemampuan mengalirkan bola dari area pertahanan menjadi nilai tambah dalam skema permainan Barcelona.

Nathan Ake juga memiliki rekam jejak bersama Thom Haye dan Sandy Walsh saat membela Timnas U17 Belanda.

Minim Menit Bermain di Manchester City

Pertimbangan lain datang dari situasi Ake di Manchester City. Sepanjang musim Liga Inggris berjalan, ia baru mencatat tujuh penampilan dari total 17 laga tim.

Persaingan dengan Josko Gvardiol dan Ruben Dias membuat menit bermainnya terbatas.

Dengan Piala Dunia 2026 semakin dekat, Ake membutuhkan waktu bermain reguler agar tetap masuk perhitungan Timnas Belanda.

Opsi peminjaman ke Barcelona dapat membuka peluang tersebut, sekaligus memberi Barcelona tambahan tenaga di lini belakang untuk menghadapi sisa musim Liga Spanyol 2025-2026 dan kompetisi lain.

Rencana peminjaman hingga akhir musim kini menjadi skenario yang terus dikaji oleh manajemen Barcelona menjelang dibukanya bursa transfer musim dingin.

Tag:  #barcelona #siapkan #pengganti #christensen #city #rekan #thom #haye #masuk #radar

KOMENTAR