Kapan Skuad Timnas U22 Indonesia untuk SEA Games Diumumkan?
Pelatih Timnas U22 Indonesia, Indra Sjafri(KOMPAS.com/Pratama Yudha)
18:27
27 November 2025

Kapan Skuad Timnas U22 Indonesia untuk SEA Games Diumumkan?

Pelatih Timnas U22 Indonesia, Indra Sjafri, mengatakan bakal segera mengumumkan skuad final Garuda Muda yang akan berlaga di SEA Games 2025 Thailand pada Desember mendatang.

Timnas U22 Indonesia telah memasuki fase terakhir persiapan di Jakarta sebelum bertolak ke Thailand pada Jumat (28/11/2025).

Jelang keberangkatan, tim kepelatihan masih menggodok 23 nama pemain yang akan dibawa untuk berlaga di SEA Games 2025.

"Mungkin dalam sehari dua hari ini, tim pelatih sudah harus menetapkan 23 pemain untuk bisa ditetapkan dan diumumkan oleh PSSI," kata pelatih asal Sumatera Barat di sela-sela memimpin latihan terbuka di Stadion Madya Gelora Bung Karno, Jakarta, Rabu (26/11/2025).

Diakui Indra, pemilihan para pemain kali ini telah disesuaikan dengan data dan parameter yang sesuai dengan kebutuhan tim.

Dia juga bersyukur tak ada satu pun pemain yang terkendala cedera. Khusus untuk Arkhan Fikri masih akan dipantau kondisinya.

"Jadi pelatih kadang-kadang yang paling sulit ini yang menentukan pemainnya. Tapi, Insya Allah kami punya parameter tim pelatih, tim performance saya minta dua hari ini bekerja," jelas Indra.

Kepastian Bergabung Pemain Diaspora

Mengenai bergabungnya empat pemain diaspora, yakni Ivar Jenner, Dion Markx, Mauro Zijlstra, dan Marselino Ferdinan, Indra mengisyaratkan bahwa keempatnya bakal bergabung dengan skuad timnas U22.

Para pemain Timnas U22 Indonesia mengikuti sesi latihan di Stadion Madya, Kompleks GBK, Senayan, Jakarta, Rabu (26/11/2025). Latihan tersebut sebagai persiapan untuk berlaga pada ajang Sea Games 2025 di Thailand. ANTARA FOTO/Fauzan/barANTARA FOTO/FAUZAN Para pemain Timnas U22 Indonesia mengikuti sesi latihan di Stadion Madya, Kompleks GBK, Senayan, Jakarta, Rabu (26/11/2025). Latihan tersebut sebagai persiapan untuk berlaga pada ajang Sea Games 2025 di Thailand. ANTARA FOTO/Fauzan/bar

Namun, kepastiannya masih menunggu hingga Technical Meeting berlangsung.

Hal itu dilakukan sebagai langkah antisipasi andai pemain yang bersangkutan tidak bisa hadir sehingga bisa diganti dengan pemain lainnya.

"Kalau soal pastinya mereka bergabung nanti. Tapi, seperti yang saya sampaikan di awal, PSSI sangat intens berkomunikasi dengan mereka. Saya diberikan informasi bahwa pemain-pemain tersebut akan bergabung," kata Indra.

"Kami berangkat dari sini dengan skuad sesuai regulasi di 23 pemain. Nanti kalau misalnya menjelang TM, nanti amit-amit ada yang cedera atau ada yang harus diganti, kami punya penggantinya," jelas dia.

Ketika dikonfirmasi kapan bakal mengumumkan skuad final Timnas U22 Indonesia, Indra mengatakan bahwa dia berharap perilisannya menyamakan waktu dengan para rival, seperti Thailand atau Vietnam.

"Tentu juga saya minta ke PSSI timing mengumumkannya, karena penting untuk kita apakah Thailand, Vietnam dan tim lain sudah mengumumkan skuadnya," tutur dia.

 

Tag:  #kapan #skuad #timnas #indonesia #untuk #games #diumumkan

KOMENTAR